Kejuaraan Dunia 2022: Comeback Sempurna The Minions, Bantai Ceko Dalam 25 Menit

Rabu, 24 Agustus 2022 – 10:11 WIB
Ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon (depan) dan Kevin Sanjaya Sukamuljo. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, TOKYO - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo a.k.a The Minions menandai comeback-nya di dunia bulu tangkis dengan manis.

Pasangan ranking satu dunia itu melibas duo Ceko Jaromir Janacek/Tomas Svejda di babak kedua Kejuaraan Dunia 2022.

BACA JUGA: Akane Yamaguchi Sempat Khawatir Sebelum Menampar Gregoria Mariska, Ada Apa?

The Minions menang dua gim langsung 21-14, 21-13 pada laga yang dihelat di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Rabu (24/8/2022).

Berdasarkan statistik BWF, duel Marcus/Kevin vs Jaromir/Tomas berlangsung dalam durasi hanya 25 menit.

BACA JUGA: Kejuaraan Dunia 2022: Cerita Mengharukan Soniia Cheah Sebelum Menghancurkan Putri KW

Hasil ini mengantar The Minions melangkah ke perempat final Kejuaraan Dunia BWF 2022. Mereka akan menantang pasangan Inggris, Ben Lane/Sean Vendy.

Kemenangan ini menjadi modal bagus bagi The Minions setelah absen dalam sejumlah turnamen akibat Marcus mengalami cedera.

Sebelum terjun di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkiis 2022, Marcus/Kevin terakhir bermain di Indonesia Open 2022.

Setelah itu, mereka melewatkan sejumlah ajang bergengsi, seperti Malaysia Open, Malaysia Masters, hingga Singapore Open 2022.

Kini, menarik dinantikan sejauh mana The Minions melangkah di BWF World Championships 2022?(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler