Kejuaraan Dunia 2023: Chico Merasa Punya Keunggulan Ini

Selasa, 15 Agustus 2023 – 12:17 WIB
Tunngal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo menjadi salah satu wakil Merah Putih di Kejuaraan Dunia 2023. Foto: PBSI

jpnn.com - Chico Aura Dwi Wardoyo menjadi salah satu wakil Indonesia yang turun di Kejuaraan Dunia 2023.

Berdasarkan hasil drawing, pebulu tangkis kelahiran Jayapura itu akan menantang wakil Australia, Nathan Tang di babak pertama.

BACA JUGA: Kejuaraan Dunia 2023: Ini Target PBSI, Sektor Mana Jadi Unggulan?

Meski unggul dari segi peringkat, Chico enggan menganggap remeh lawannya tersebut.

"Saya jangan meremehkan lawan juga. Kami juga belum tahu lawan bermain seperti apa. Jadi, harus dipersiapkan juga (fisik dan mental, red)," ucap Chico.

BACA JUGA: Kejuaraan Dunia 2023: Pelatih Ungkap Kondisi Terkini Anthony Ginting

Lebih lanjut, Chico merasa unggul dari segi persiapan. Pasalnya, setelah Japan Open 2023, dirinya langsung pulang ke Indonesia, dan tidak mengikuti Australian Open 2023.

"Persiapan sudah oke, sudah lumayan baik. Saya juga pulang duluan dari Japan Open. Jadi, lebih banyak persiapan sebelum ini."

BACA JUGA: Menjelang Kejuaraan Dunia 2023, Pelatih Beri Warning kepada Anthony Sinisuka Ginting

"Saya fokus dari sisi strategi dan memperbaiki serta memantapkan lagi stroke yang kurang baik," sambungya.

BWF World Championships 2023 sendiri djadwalkan berlangsung di Copenhagen, Denmark, mulai 21 hingga 27 Agustus mendatang.

Indonesia berencana menurunkan 15 wakilnya di Kejuaraan Dunia 2023.

Empat wakil berasal dari ganda putra, dua tunggal putri, dan tiga wakil masing-masing dari tunggal putra, ganda putri, dan ganda campuran.(antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler