Kejutan, Arsenal Keok di Tangan Klub Promosi Liga Inggris

Sabtu, 14 Agustus 2021 – 04:41 WIB
Pemain Brentford Sergi Canos (tengah) meluapkan kegembiraannya usai cetak gol ke gawang Arsenal. Foto: Twitter @premierleague

jpnn.com, LONDON - Secara mengejutkan Arsenal harus mengakui keunggulan tuan rumah Brentford pada laga pembuka Liga Premier yang berlangsung di Brentford Community Stadium, Sabtu (14/8), dini hari WIB.

Meski berstatus sebagai tim promosi, The Bees -julukan Brentford- mampu tampil perkasa dengan mengalahkan The Gunners 2-0 berkat gol-gol dari Sergi Canos pada menit 22' dan Christian Norgaard (72').

BACA JUGA: Bukan Menuju Tottenham Hotspur, Lautaro Martinez Belok ke Arsenal?

Arsenal yang tanpa diperkuat duet Pierre Emerick Aubameyang-Alexandre Lacazette memainkan formasi 4-2-3-1, dengan Folarin Balogun sebagai ujung tombak.

Sementara Brentford menggunakan formasi 3-5-2, Bryan Mbeumo dan Ivan Toney dipilih sebagai pemimpin di lini serang.

BACA JUGA: Sulit Boyong Tammy Abraham, AS Roma Bidik Bintang Arsenal

Jalannya Pertandingan

The Bees tampil ngotot sejak awal laga karena ini laga perdana mereka di kompetisi kasta tertinggi Inggris dalam sejarah klub.

BACA JUGA: Bintang Muda Arsenal Joe Willock Balik ke Pangkuan Newcastle United

Terbukti, Brentford sudah unggul di menit ke-22 lewat Sergi Canos. Gol berawal dari kemelut yang terjadi di depan gawang Arsenal. Bola sapuan bek kanan Calum Chambers malah jatuh ke kaki Ivan Toney.

Top Scorer Brentford di Champhionship musim lalu itu tanpa pikir panjang langsung mengirim umpan kepada Canos yang sanggup membuka keunggulan timnya atas Arsenal. Brentford unggul 1-0.

Selepas gol tersebut, tuan rumah masih mengancam gawang The Gunners. Pergerakan pemain Brentford, Mbeumo, ikut membahayakan lini belakang Arsenal.

Menerima umpan terbosan manis dari lini tengah, pemain berusia 22 tahun itu berhasil mengecoh bek mahal Arsenal senilai Rp 1 triliun, Ben White. Sayang bola sepakannya masih menyamping dari gawang The Gunners yang dikawal Bernd Leno.

Arsenal tak terlalu berkembang permainannya di babak pertama. Alhasil hingga turun minum skor 1-0 keunggulan Brentford tetap bertahan.

Masuk babak kedua, pasukan Mikel Arteta yang tertinggal langsung mengancam pada menit 52' lewat tendangan keras Emile Swith Rowe. Namun, bola masih mampu ditepis kiper Brentford, David Raya.

Keasyikan menyerang, Arsenal malah harus kebobolan lagi. Kali ini giliran Christian Norgaard yang catatkan namanya di papan skor pada menit 72' berkat sundulannya.

Berawal dari umpan sepak pojok yang dilepaskan rekannya, bola sempat memantul sebelum akhirnya langsung disundul Noorgard yang membuat Brentford unggul 2-0 atas The Gunners.

Jelang laga usai, Arsenal sempat mendapat peluang emas pada menit 87' melalui Nicklas Peppe, tapi lagi-lagi kiper David Raya mampu tampil apik dengan mengagalkan peluang dari Peppe tersebut.

Hingga laga usai skor 2-0 keunggulan Brentford atas Arsenal tetap bertahan. Tim promosi tersebut mampu membuat sejarah dengan raih kemenangan di penampilan perdananya di Liga Premier.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler