French Open

Kejutan Besar! Fajar/Rian Pukul Ganda Putra Terbaik Tiongkok

Rabu, 25 Oktober 2017 – 18:19 WIB
Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto. Foto: Badminton Indonesia

jpnn.com, PARIS - Kejutan terjadi di nomor ganda putra French Open 2017. Pasangan Indonesia, Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto menundukkan ganda terbaik Tiongkok saat ini Li Junhui/Liu Yuchen.

Bentrok dua ganda di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Rabu (25/10) sore WIB itu hanya berlangsung 34 menit (sumber statistik BWF).

BACA JUGA: Pengakuan Praveen/Debby Usai Main 54 Menit di French Open

Fajar/Rian yang kini menempati ranking 19, mengalahkan Li/Liu (peringkat empat dunia, terbaik Tiongkok) dalam dua game 21-19, 21-13.

Kemenangan ini merupakan yang pertama buat Fajar/Rian dalam tiga kali pertemuan dengan Li/Liu. Dua pertemuan sebelumnya yakni di All England 2017 dan Malaysia Open tahun ini, Fajar/Rian selalu kalah.

BACA JUGA: Ahsan/Rian Susul Dua Wakil Indonesia di 16 Besar French Open

Di 16 Besar besok, Fajar/Rian akan berhadapan dengan pemenang dari partai Mark Lamsfuss/Marvin Emil Seidel (Jerman) melawan Chung Eui Seok/Kim Dukyong (Korsel).

Dengan keberhasilan Fajar/Rian, Indonesia kini sudah menempatkan empat wakil di babak kedua atau 16 Besar. Selain Fajar/Rian, juga lolos ganda putra Mohammad Ahsan dan Rian Agung Saputro, serta dua ganda campuran yakni Praveen Jordan dan Debby Susanto serta Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir.

BACA JUGA: Baru Nikah, Debby Susanto Dipaksa Main 54 Menit

Wakil Indonesia lainnya seperti Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Greysia Polii/Apriani Rahayu masih belum bertanding saat berita ini diracik. (adk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tontowi/Liliyana Cuma Butuh 28 Menit ke 16 Besar French Open


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler