jpnn.com, JAKARTA - Pelawak Rini S Bon Bon telah dimakamkan di Taman Pemakaman Umum (TPU) Kawi Kawi, Jakarta Pusat, Senin (11/7).
Jenazah pelawak yang meninggal dunia di usia 51 tahun itu tiba di TPU Kawi Kawi pada pukul 11:24 WIB.
BACA JUGA: Digugat Cerai Nathalie Holscher: Sule Dilema, Banyak Mengalah dan Tak Mau Membela Diri
Sejumlah kerabat terlihat mengiringi Rini S Bon Bon menuju peristirahatan terakhirnya. Proses pemakaman Rini S Bon Bon juga dihadiri oleh sederet sahabat kalangan artis.
Adapun sahabat artis yang hadir salah satunya yakni Rudi sipit. Selain sahabat, kekasih Rini S Bon Bon, pelawak Ujang Ronda pun ikut dalam proses pemakaman.
BACA JUGA: Rini S Bon Bon Bakal Dimakamkan Satu Liang Lahad dengan Ayahnya
Ujang Ronda tampak khusyuk memperhatikan proses pemakaman kekasihnya dari belakang para pelayat.
Sesekali Ujang terlihat mengobrol dengan beberapa kerabat Rini S Bon Bon.
BACA JUGA: Curhat Sambil Menangis, Sule Membayangkan Masa Tua Tanpa Nathalie Holscher
Seperti diketahui, Rini S Bon Bon meninggal dunia pada Minggu (10/7). Sebelum mengembuskan nafas terakhir, Rini sempat terjatuh setelah dari kamar mandi.
Rini S Bon Bon diketahui telah lama menderita diabetes mellitus tipe 2.
Kondisi kesehatan Rini cukup memprihatinkan. Kaki pelawak tersebut bahkan hampir diamputasi.(mcr31/jpnn)
Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah