Kelas Sport 150cc Seri Perdana IRS Dikuasai Pembalap Yamaha

Minggu, 18 Maret 2018 – 20:20 WIB
Balapan putaran kedua IRS 2018 di Sirkuit Sentul (Foto: Yamaha)

jpnn.com, BOGOR - Seri perdana Indospeed Race Series (IRS) 2018 di kelas Sport 150cc, (17-18/3), sukses dikuasai pembalap dengan tunggangan Yamaha YZF-R15.

Petarung tim Yamaha Yamalube FDR SSS NHK 549 Kaboci, Richard Taroreh mampu merebut podium juara, sedangkan runner-up diraih Wawan Wello dari tim Bromo Jayamix Dinnar Cahaya FDR NHK ROB1 UMA Racing.

BACA JUGA: Gagal di Race 1, Awhin Bayar dengan Podium di Race 2 IRS

“Puji Tuhan, saya bisa mendapatkan kembali podium juara. Target yang ingin saya capai dapat kembali meraih juara nasional Sport 150 cc," ujar Richard Taroreh, yang juga berlaga di Asia Road Race (ARRC 2018) kategori Asia Production 250 (AP250).

Sebelumnya di race 1, podium terbaik direnggut talenta muda berusia 13 tahun, M Robby Sakera yang juga rekan setim Richard Taroreh.

BACA JUGA: Jokowi Restui Sentul Selenggarakan MotoGP

Namun pada balapan putaran kedua, Robby mengalami kendala teknis hingga tidak dapat melanjutkan lomba padahal sempat memimpin balapan di awal lap.

Dari hasil tersebut, Richard Taroreh kini memimpin klasemen sementara kelas Sport 150cc dengan perolehan 41 poin. (mg8/jpnn)

BACA JUGA: Jokowi Pastikan Negara Tidak Biayai Renovasi Sirkuit Sentul

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jatuh Bangun, Pembalap Yamaha Indonesia Podium 3 ARRC 2018


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler