Kelemahan Belgia Terungkap Menjelang Piala Dunia 2022

Sabtu, 19 November 2022 – 12:14 WIB
Skuad Timnas Belgia saat menjalani sesi latihan. Foto: Twitter/BelRedDevils.

jpnn.com, DOHA - Kelemahan Belgia benar-benar terungkap menjelang bergulirnya Piala Dunia 2022.

Hal itu terlihat ketika Red Devils takluk 1-2 dari Mesir pada laga uji coba di Jaber Al-Ahmad International Stadium, Jumat (18/11/2022).

BACA JUGA: Prediksi Semifinal Piala Dunia 2022: Belanda vs Brasil, Prancis vs Portugal

Melihat statistik Who Scored, Belgia hampir tidak menciptakan ancaman berarti di lini belakang Mesir.

Proses menciptakan peluang menjadi pekerjaan rumah yang harus diperbaiki Pelatih Belgia Roberto Martinez sebelum Piala Dunia Qatar 2022 bergulir.

BACA JUGA: Nobar Piala Dunia 2022 di Grand Dafam Ancol Jakarta, Ada Bagi-Bagi Hadiah

Belgia memang unggul penguasaan bola mencapai 62 persen, berbanding 38 persen milik Mesir.

Namun, justru Mesir yang lebih banyak menciptakan peluang berbahaya.

BACA JUGA: Raffi Ahmad Akan Berangkat Tonton Piala Dunia 2022 di Qatar, Dukung Tim Apa?

Mohamed Salah dan kolega mampu menciptakan lima sepakan on target dari enam percobaan. Timnas Belgia di sisi lain, hanya melancarkan dua tembakan on target dari delapan kesempatan.

Winger Mesir Mahmoud Hassan a.k.a Trezeguet benar-benar mampu mengeksploitasi lini belakang Belgia yang dikawal tiga bek, Toby Alderweireld, Zeno Debast, dan Arthur Theate.

Tampaknya masih terdapat pekerjaan rumah yang harus dibenahi Roberto Martinez sebelum Belgia memulai kampanye FIFA World Cup 2022 melawan Kanada pada 23 November mendatang.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler