Kelly Tandiono, Selamat ya...

Minggu, 17 Januari 2016 – 08:36 WIB
Foto: Instagram

jpnn.com - NAMA Kelly Tandiono muncul sebagai salah seorang mentor model sekaligus juri acara Asia’s Next Top Model (AsNTM) siklus 4, yang mulai ditayangkan pada Maret mendatang.

Selain Kelly, dua nama baru juga bergabung dalam program produksi Fox International Channel (FIC). Yakni, model asal Thailand Cindy Bishop yang menggantikan Georgina Wilson sebagai host serta fotografer asal AS Yu Tsai yang juga terlibat dalam America’s Next Top Model (ANTM) sebagai creative director.

BACA JUGA: Stuart Ogah Datang karena Risty Tagor Ajukan Syarat seperti Ini

Bagi Kelly, bisa bersanding dengan sosok-sosok yang sudah senior di bidang masing-masing adalah hal yang membanggakan. Saat kali pertama dihubungi untuk ikut bergabung dengan program tersebut, Kelly kaget.

Menurut dia, itu seperti dream comes true. Perempuan kelahiran Singapura, 29 tahun lalu, tersebut memang bermimpi untuk menjadi model mentor. Keinginannya makin kuat setelah menyaksikan AsNTM.

BACA JUGA: Ah, Hubungan Risty Tagor dan Stuart Makin Ribet

”Pas nonton pernah kepikiran kayaknya seru juga yah jadi seperti itu,” ujar Kelly saat ditemui di The Dharmawangsa, Jakarta.

Bak gayung bersambut, pihak FIC menghubungi Kelly lewat pesan di Facebook pada Juni 2015. Mereka tertarik setelah melihat Kelly di Fashion TV. Mengikuti serangkaian prosedur, pemilik tinggi 175 cm itu akhirnya terpilih.

BACA JUGA: Farhat Abbas: Biar Dia Juga Mengalami Kesialan yang Pernah Saya Alami

”Jadi, kandidatnya enggak cuma satu. Mereka punya kandidat banyak banget dan yang dipilih karakternya dianggap paling cocok,” ungkap perempuan yang mengawali dunia modeling sejak usia 18 tahun itu.

Kelly pun mengikuti pertemuan dengan pihak FIC. Mulai di Singapura hingga Hongkong dilakukannya dalam periode tiga bulan.

”Dan saya senang karena ternyata berhasil terpilih. Ini artinya, hasil kerjaku juga ada yang melirik,” kata perempuan yang pernah bermarkas di New York untuk menjalani karir modeling tersebut.

Lebih dari itu, dia bangga karena bisa mewakili Indonesia. Bagi Kelly, terlibat di ajang pemilihan talent model bukanlah hal pertama. Sebelumnya pernah, tapi skalanya lebih kecil.

Sebaliknya, untuk program tersebut, skalanya sudah jelas besar. Di AsNTM yang syutingnya berlangsung mulai November hingga Desember 2015, Kelly memberikan masukan kepada kontestan. Mulai pose untuk sesi photoshoot hingga style berjalan di catwalk.

Kelly berharap program yang akan mulai tayang pada Maret itu bisa membangun semangat model-model muda. Menurut Kelly, ketimbang season sebelumnya, kontestan kali ini jauh lebih berkualitas. Musim lalu, hanya terlihat beberapa yang bagus. Salah satunya, Ayu Gani asal Indonesia yang jadi pemenang.

”Untuk yang sekarang ini lebih bagus. Dan mereka yang jadi kontestan sekarang itu tinggi-tinggi,” ungkap Kelly tanpa mau memberi tahu lebih jauh mengenai para kontestan.

Terkait dengan peserta dari Indonesia, Kelly menuturkan, mereka mampu membuatnya bangga.

”Very entertaining yang dari Indonesia. Itu saja clue-nya. Yang lain masih confidential,” ujar penghobi olahraga tersebut. (and/c10/ayi)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Duh! Syahrini...Syahrini...


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler