Kelompok Milenial di Magetan Siap Memenangkan Erick Thohir di Pilpres 2024

Rabu, 09 Februari 2022 – 20:02 WIB
Menteri BUMN Erick Thohir di Magetan. Foto: dok CYM

jpnn.com, MAGETAN - Kelompok milenilal kreatif di Magetan, Jawa Timur memberikan dukungan kepada Menteri BUMN Erick Thohir untuk kandidat capres 2024 mendatang.

Kelompok anak muda yang tergabung dalam Community Youtuber Magetan (CYM) itu menilai Erick Thohir layak menjadi pemimpin di masa depan.

BACA JUGA: Sukses Benahi BUMN, Erick Thohir Makin Bersinar di Survei Capres

"Pak Erick Thohir sangat cocok meneruskan leadership Pak Jokowi di 2024," ujar Ketua CYM Yudi Suprastio di Magetan pada Rabu (09/02).

Pernyataan Tio tentu bukan tanpa alasan. Mengingat selama ini, Erick Thohir selalu mengemban amanah untuk menjalankan tugas-tugas strategis dari Presiden Jokowi.

BACA JUGA: Simak Nih, Saran Erick Thohir untuk Prilly Latuconsina Mengelola Klub Sepak Bola 

Di antaranya adalah Ketua Komite Penyelenggara Asian Games 2018, Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-KH Ma'ruf Amin 2019 dan Menteri BUMN saat ini.

Selain itu, Erick Thohir juga menerima amanah dari Wapres Kiai Ma’ruf Amin untuk mengembangkan ekonomi syariah di Indonesia sebagai Ketum Masyarakat Ekonomi Syariah (MES).

BACA JUGA: Erick Thohir Lunasi Utang Haryati dan Biayai Sekolah Keponakannya di SLB

Oleh karena itu, Tio bersama CYM yakin Erick Thohir adalah pemimpin yang tepat untuk menjadi Presiden Indonesia selanjutnya.

CYM juga telah mencetak baju dan spanduk untuk mendorong anggota kehormatan Banser tersebut menjadi capres di kontestasi demokrasi 2024 mendatang.

"Kami juga sudah mendeklarasikan, mencetak kaos, bahwasannya CYM bersama Pak Erick Thohir dan itu kami kasih ke Pak Erick langsung," sambung Tio.

Di samping itu, Tio juga menyatakan telah menyiapkan barisan untuk membantu pemenangan Erick Thohir di Pilpres 2024 nanti.

Dia menegaskan gerakan akar rumput anak muda Magetan ini akan menjamur hingga seluruh Jatim bahkan seluruh Indonesia dengan tujuan menjadikan Erick Thohir sebagai Presiden Republik Indonesia.

"Kami sudah siapkan barisan-barisan untuk itu. Kami siap bergerak di Jatim untuk mendorong dan memenangkan Pak Erick Thohir menjadi presiden selanjutnya, itu tidak perlu ditanya dan diragukan lagi," pungkas Tio. (flo/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler