Keluar dari RSKO, Roy Kiyoshi Pengin Lakukan Hal Ini

Rabu, 07 Oktober 2020 – 07:02 WIB
Paranormal Roy Kiyoshi saat keluar dari Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Jakarta, Selasa (6/10). Foto : Ricardo/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Paranormal Roy Kiyoshi mengungkapkan nazar yang dibuatnya setelah dia bebas dan keluar dari Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur.

Mantan kekasih Evelyn Nada Anjani ini berjanji akan memberikan bantuan untuk orang-orang yang membutuhkan.

BACA JUGA: Akhirnya Bebas, Roy Kiyoshi Bilang Begini

"Waktu di RSKO, saya sempat berpikir pengin kembali terjun (memberikan bantuan) ke pemulung, orang-orang di jalan gitu," ujar Roy Kiyoshi, di RSKO, Selasa (6/10).

Roy mengatakan bahwa dirinya senang berbagi rezeki dengan orang-orang yang membutuhkan.

BACA JUGA: Resmi Bebas, Roy Kiyoshi Pengin Peluk Orang Tua

"Itu nazar, pokoknya kalau gue keluar pengin berbuat banyak kebaikan lagi dan lagi," ungkap Roy Kiyoshi.

Menurut pemain film Roy Kiyoshi ini, dia melakukan hal tersebut karean percaya akan adanya karma.

BACA JUGA: Imbauan Iwan Fals Buat Para Buruh yang Menolak RUU Cipta Kerja

Dia berharap dengan kebaikan yang dilakukan akan memberikan dampak positif terhadap dirinya.

"Karna itu kayak apa yang kamu tabur, pasti nanti kamu tuai lagi," pungkas Roy.

Diketahui, Roy Kiyoshi harus menjalani rehabilitasi selama lima bulan di RSKO Cibubur, Jakarta Timur, akibat penyalahgunaan narkotika.

Sebelumnya, dia ditangkap pihak kepolisian di rumahnya, kawasan Cengkareng, Jakarta Barat pada Rabu (6/5) lalu.

Polisi menemukan 21 butir psikotropika jenis diazepam dan dumolid saat menangkap Roy Kiyoshi.

Saat diperiksa polisi, Roy Kiyoshi mengaku memakai obat terlarang itu karena susah tidur dan stres efek pandemi. (jlo/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler