Keluar Penjara, Wesley Snipes jadi Tahanan Rumah

Minggu, 07 April 2013 – 20:50 WIB
HOLLYWOOD - Bintang Hollywood Wesley Snipes dibebaskan dari penjara di AS setelah menjalani hukuman karena menolak membayar pajak. Aktor berusia 50 tahun tersebut dipenjara di Pennsylvania pada 2010, karena tidak mengembalikan berkas pajak penghasilannya.

Meski tak lagi berada di penjara, namun saat ini Wesley akan tetap menjalani tahanan rumah selama empat bulan ke depan untuk menyelesaikan hukuman tiga tahunnya. Menurut BBC, Sabtu (6/4), Wesley didakwa telah menunggak pajak penghasilan hingga jutaan dollar AS.

Wesley telah memperoleh penghasilan lebih dari USD 38 juta sejak 1999. Namun ia tak melaporkan pajak penghasilannya hingga Oktober 2006.

Wesley yang telah membintangi puluhan film, meroket berkat trilogi Blade yang berkisah tentang seorang pemburu vampir. Kendati terkenal karena perannya di berbagai film aksi, Wesley juga meraih keberhasilan di film komedi seperti "White Men Can`t Jump" pada 1992.

Sebelumnya Wesley pernah menjadi aktor utama dalam film drama ras garapan sutradara Spike Lee "Jungle Fever" pada 1991. Ia juga berperan dalam film besutan Spike Lee lainnya, yakni Mo' Better Blues pada 1990 dengan peran sebagai penipu saksofon.

Hanya saja belum diketahui lokasi Wesley menjalani tahanan rumah. Namun diyakini, dia bakal menempati sebuah rumah di pinggiran Kota Orlando, Florida dan berada di bawah pengawasan  New York Community Corrections Office, yang mengawasi orang-orang di Bronx dan daerah Brooklyn New York dan New Jersey.(esy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ki Joko Bodo Pilih Netral soal Eyang Subur

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler