Keluarga TKI yang Divonis Mati Bingung

Senin, 20 April 2015 – 07:11 WIB

BANYUWANGI - Pemberitaan tentang tenaga kerja Indonesia (TKI) bernama Lilik Ernawati, 43, asal Desa Sambimulyo, Kecamatan Bangorejo, yang telah divonis mati di Arab Saudi membuat keluarganya bingung. Sebab, selama ini mereka tidak pernah mendapat informasi yang jelas dari pemerintah.

Pihak keluarga menyebutkan, Lilik yang telah dikaruniai tiga anak itu tidak bersalah dan segera pulang ke Indonesia. ''Saya itu sebulan lalu baru telepon dengan ibu (Lilik). Katanya baik-baik saja,'' ujar Nur Khoiri, 23, putra sulung Lilik. Saat itu ibunya menyatakan bahwa persoalan hukum yang dialami sudah selesai. Malah, tidak lama lagi dia segera pulang.

Khoiri bingung dengan ramainya pemberitaan bahwa ibunya divonis mati. Apalagi, hingga saat ini pemerintah tidak pernah memberikan informasi yang pasti. ''Kami berharap pemerintah bisa memperjelas status ibu,'' katanya.

Menurut Khoiri, ibunya berangkat ke Arab Saudi bukan karena umrah, melainkan memang untuk bekerja. Keberangkatannya itu resmi melalui PJTKI dari Malang. ''Ibu itu TKI resmi dan berangkat pada 2006,'' ungkapnya. Bila ibunya memang benar telah divonis mati, lanjut dia, keluarga meminta pemerintah bisa membantu agar eksekusi tidak dilaksanakan. ''Kami berharap ibu bisa pulang dengan kondisi sehat,'' ujarnya.

Harapan tersebut juga disampaikan Samidah, ibu kandung Lilik. Perempuan 70 tahun itu bercerita, Lilik adalah putrinya yang ketiga dari tujuh bersaudara. ''Waktu lahir namanya Lilik Tariyani. Saat sekolah diganti Lilik Ernawati,'' jelasnya. Sejak kerja di Arab Saudi, putrinya belum pernah pulang. Malah, sejak 2007 dia tidak pernah mengirimkan uang kepada keluarganya. ''Baru telepon sekitar tiga hari lalu,'' katanya.

Saat berkomunikasi melalui telepon itu, sebut dia, Lilik mengaku kondisinya sehat. Rencananya, putrinya segera pulang. ''Katanya, Lilik Lebaran sudah ada di rumah,'' ungkapnya.(sli/abi/any)

BACA JUGA: Awalnya Saling Lempar Batu, Lanjut pakai Panah dan Kelewang

BACA ARTIKEL LAINNYA... Braak...! Pengendara Tabrak Innova yang Seruduk Pohon, Tiga Orang Tewas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler