Keluyuran Malam, Uang Saku Diego Dipotong

Kamis, 08 November 2012 – 18:15 WIB
Diego Michiels. Foto: Hendra Eka/Jawa Pos
JAKARTA -- Terbukti keluyuran malam, bek timnas Indonesia, Diego Michiels, mendapat sanksi dari manajemen dan jajaran pelatih. Sanksi itu berupa pemotongan uang saku sehari sebesar Rp500 ribu.

"Saya sanksi dia pengurangan uang saku selama sehari. Kita tidak mau menghancurkan karirnya, tapi kita juga ingin menunjukan bahwa apa yang dilakukan Diego itu salah," kata Pelatih Timnas Indonesia, Nil Maizar di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Kamis (8/11) sore.

Nil menyatakan bahwa dirinya sudah berbicara dengan Diego. Kekasih pesinetron Nikita Willy itu berjanji untuk tidak lagi mengulangi kesalahannya.

"Diego sudah berbicara sama saya. Dia memang keluar malam, kita sudah buat agreement dengan dia untuk tidak mengulanginya lagi," jelas Nil.

Ketua Umum PSSI Djohar Arifin juga sudah menyampaikan akan mempertahankan Diego di timnas. Hal yang paling penting saat ini, Diego harus diberikan kesempatan untuk menenangkan diri dulu.

"Diego tetap anak bangsa. Dan dia punya keinginan kuat untuk membela negaranya," sebut Djohar.

Tidak seperti di sesi latihan pagi, pada sesi latihan Kamis (8/11) sore, Diego sudah gabung lagi dengan teman-temannya sesama pemain timnas. Hanya saja, Diego sepertinya kurang konsentrasi, terlihat dari beberapa passing mendasarnya yang masih salah. (abu/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dalam 3 Hari Timnas Ujicoba 2 Kali

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler