jpnn.com, PEKANBARU - Massa yang tergabung dalam Aksi Aliansi Rakyat Riau (ARR) kembali menggelar aksi damai tolak sabotase dan penggagalan pemilu, Selasa (13/2/2024).
Kali ini aksi digelar di Purna MTQ Riau, Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru. Massa yang didominasi perempuan membentangkan spanduk Aksi Damai Aliansi Rakyat Riau.
BACA JUGA: Polisi di Riau Pikul Kotak Suara dan Tempuh Jalan Berlumpur Demi Kelancaran Pemilu
Di spanduk warna putih berukuran itu terdapat foto wajah Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Di antaranya tertulis 'Menolak Sabotase dan Penggagalan Pemilu'.
Dengan tertib, massa berbaris di pinggiran Jalan Sudirman. Seorang orator perempuan menyampaikan orasi dan yel-yel dukung keberlanjutan pemerintahan Jokowi.
BACA JUGA: Demi Kelancaran Pemilu di Riau, Polwan Jaga Kotak Suara Sambil Mengasuh Anak
Dalam orasinya, menyerukan kepada masyarakat Riau untuk memilih pemimpin yang hebat dan pro terhadap rakyat pada Pemilu 2024.
Massa aksi juga mendukung keberlanjutan program pemerintahan Presiden Jokowi dan menolak sabotase serta penggagalan Pemilu.
BACA JUGA: Cek TPS Bersama Ketua KPU & Bawaslu, Irjen Iqbal: Riau Kondusif, Siap Laksanakan Pemilu
"Kita mengajak masyarakat Riau untuk memilih pemimpin yang hebat dan prorakyat. Pemimpin yang memiliki integritas, kompetensi, dan komitmen untuk memperjuangkan kepentingan rakyat pada Pemilu 2024," seru perwakilan massa.
Selain itu mereka juga menyatakan dukungan terhadap program Pemerintah Jokowi-Maruf Amin karena dinilai telah memberikan manfaat bagi pembangunan dan kesejahteraan rakyat Riau, seperti pembangunan infrastruktur dan pemberdayaan masyarakat.
"ARR menegaskan penolakan mereka terhadap segala bentuk upaya yang ingin mengganggu kelancaran dan demokrasi Pemilu 2024. Kita menginginkan agar Pemilu 2024 berjalan dengan damai dan menghasilkan pemimpin yang legitimate," tuturnya.
Massa juga menyampaikan terima kasih kepada Presiden Jokowi atas berbagai kontribusinya untuk pembangunan di Riau, seperti pembangunan Tol Pekanbaru-Dumai, Tol Pekanbaru-Bangkinang, Jalan Tol Pekanbaru-Padang, dan lainnya.
Selain itu, program bantuan untuk meringankan beban masyarakat, seperti Program Keluarga Harapan (PKH), Kartu Indonesia Sehat (KIS), Kartu Indonesia Pintar (KIP), dan Bantuan Langsung Tunai (BLT). (mcr36/jpnn)
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Rizki Ganda Marito