jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Agama (Kemenag) mengumumkan hasil akhir seleksi terbuka calon pejabat pimpinan tinggi pratama hari ini, Selasa (3/1).
Sekjen Kemenag Nizar menyebutkan total ada 27 pelamar yang lolos seleksi akhir.
BACA JUGA: Instruksi Gus Yaqut untuk Seluruh ASN Kemenag, Ini soal Umat
Mereka tersebar pada sembilan formasi yang dibuka untuk seleksi terbuka.
"Panitia Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Kementerian Agama telah memilih tiga nama calon Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama sesuai dengan ketentuan untuk sembilan lowongan jabatan," terang Nizar di Jakarta, Selasa (3/1).
BACA JUGA: 40 Persen ASN Kemenag Tidak Profesional, Menag Gus Yaqut Kaget
Urutan nama temannya, disusun berdasarkan abjad dan tidak menunjukkan peringkat nilai masing-masing calon pejabat pimpinan tinggi pratama.
Menurut Nizar, nama calon pejabat yang tercantum dalam pengumuman hasil akhir ini diajukan kepada Menteri Agama selaku pejabat pembina kepegawaian (PPK) untuk mendapatkan penetapan sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan.
"Keputusan panitia seleksi bersifat final, mengikat, dan tidak dapat diganggu gugat," tegasnya. (esy/jpnn)
Berikut daftar nama yang masuk hasil akhir seleksi terbuka Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama:
Sekretaris Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Buddha
1. Muryadi Eko Priyanto
2. Triroso
3. Widya Wimamsidi
Sekretaris Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH)
1. EA Chuzaemi Abidin
2. Karwito
3. Misnawaty S Nuna
Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam Direktorat Jenderal Pendidikan Islam
1. Ahmad Ali Nurdin
2. Ahmad Zainul Hamdi
3. Sahiron
Direktur Pendidikan Katolik Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Katolik
1. Heny Puspitasari
2. Kariyanto
3. Salman Habeahan
Kepala Pusat Pembinaan dan Pengawasan Jaminan Produk Halal BPJPH
1. Asroi
2. Basnang Said
3. Dzikro
Kepala Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur`an Badan Litbang dan Diklat
1. Abdul Aziz Sidqi
2. Anwar
3. Khoirul Huda Basyir Habibullah
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Timur
1. Abdul Khaliq
2. Mohlis
3. Taufik Rahman
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Nusa Tenggara Barat
1. Jalalussayuthy
2. Saroji Ilham
3. Zamroni Aziz
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Maluku Utara
1. Amar Manaf
2. Irwan Musa
3. Suharli
Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Mesyia Muhammad