Kemenangan Ganda Marc Marquez

Minggu, 14 Juli 2013 – 22:34 WIB
Marc Marquez. Getty Images
SACHSENRING - Marc Marquez kembali unjuk gigi. Pembalap Repsol Honda tersebut sukses menjadi juara di balapan MotoGP seri Sachsenring, Jerman, Minggu (14/7).

Pria Spanyol berusia 20 tahun tersebut berhasil membukukan waktu 41 menit 14,653 detik. Kemenangan tersebut memiliki arti ganda bagi Marquez.

Itu adalah kemenangan kedua bagi Marquez sepanjang musim ini. Hasil bagus itu juga mengantarkan Marquez memuncaki klasemen sementara.

Kini, Marquez mengoleksi 138 angka. Prestasi yang dibukukan Marquez tak lepas dari absennya Dani Pedrosa dan Jorge Lorenzo di Jerman. Kedua pembalap tersebut harus absen karena mengalami cedera tulang selangka atau collarbone.

Namun, yang paling penting, kemenangan tersebut membuat namanya kembali harum. Sebelumnya, Marquez dianggap akan mengakhiri "bulan madunya" di balapan kuda besi itu. Prediksi tersebut muncul setelah dirinya beberapa kali terjungkal. Salah satunya di seri Mugello, Italia lalu.

Sementara, posisi kedua dihuni Cal Crutchlow. Jagoan Yamaha Monster Tech 3 tersebut mencatatkan waktu  41 menit 16.212 detik. Valentino Rossi yang berambisi meneruskan kejayaan di Assen hanya bisa finish di urutan ketiga dengan catatan waktu 41 menit 24.273 detik.

Dengan konfigurasi tersebut, Crutchlow dan Rossi beriringan di posisi keempat dan kelima di klasemen sementara dengan poin 107 dan 101 angka. (jos/jpnn)

Hasil MotoGP Jerman:


1. Marc Marquez                   Repsol Honda 41m 14.653s
2. Cal Crutchlow                  Monster Yamaha Tech 3 41m 16.212s
3. Valentino Rossi               Yamaha 41m 24.273s
4. Stefan Bradl                      LCR Honda 41m 28.645s
5. Alvaro Bautista                 Honda Gresini 41m 36.428s
6. Bradley Smith                  Monster Yamaha Tech 3 41m 39.733s
7. Andrea Dovizioso            Ducati 41m 44.680s
8. Aleix Espargaro               Power Electronics Aspar 41m 44.977s
9. Nicky Hayden                   Ducati  42m 0.008s
10. Michele Pirro                 Ignite Pramac Racing 42m 1.795s

BACA ARTIKEL LAINNYA... Inilah Susunan Pemain Indonesia Dream Team Versus Arsenal

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler