Kenali 5 Makanan Pencegah Bau Mulut

Senin, 25 Juni 2018 – 18:08 WIB
Mentimun. Foto: Pixabay

jpnn.com - Bau mulut atau halitosis biasanya terjadi karena disebabkan oleh beberapa faktor.

Antara lain, kebersihan atau kesehatan mulut yang buruk, gangguan kesehatan, merokok dan juga bisa disebabkan oleh makanan atau minuman yang dikonsumsi.

BACA JUGA: Fakta Menarik dari Diet Rendah Karbohidrat

Mengonsumsi makanan yang beraroma tajam (misalnya bawang) bisa menimbulkan aroma napas yang tidak sedap. Begitu pula dengan minuman seperti kopi dan alkohol.

Namun, ada juga beberapa jenis makanan yang bisa mencegah bau mulut, seperti dilansir laman Today.

BACA JUGA: 4 Makanan ini bisa Menyebabkan Anda Susah Tidur

1. Apel

Apel tidak hanya membantu menghilangkan plak dari gigi Anda, tapi juga akan membantu mulut Anda menghasilkan lebih banyak air liur yang merupakan cara alami untuk melawan bau mulut.

BACA JUGA: Ki Kusumo Klaim Bisa Sembuhkan Penyakit HIV/AIDS

2. Kayu manis

Kayu manis mengandung minyak esensial yang telah terbukti memiliki kemampuan melawan bau mulut dengan membunuh bakteri yang mungkin berada di mulut Anda.

Satu studi menunjukkan bahwa bahkan permen karet yang mengandung aldehida cinnamic memiliki efek antibakteri yang menyebabkan nafas segar.

3. Mentimun

Sayuran seperti mentimun yang tinggi dalam volume air sangat baik untuk menghilangkan bau mulut.

Air mencegah mulut kering dan juga membuang sisa makanan sisa yang tidak diinginkan yang mungkin terselip di gigi Anda setelah makan.

Seperti apel, faktor crunch juga membantu merangsang produksi air liur yang membantu menghidrasi mulut Anda.

Jika timun bukan makanan Anda, cobalah mengunyah seledri untuk mendapatkan efek yang sama.

4. Grapefruit

Buah sitrus ini kaya akan vitamin C dan tidak hanya membantu mengendalikan tingkat bakteri di mulut, tapi juga membantu melawan penyakit dan radang gusi yang juga bisa menjadi penyebab bau mulut.

5. Yoghurt Yunani

Yogurt telah ditemukan membantu mengurangi jumlah senyawa hidrogen-sulfida dan bau lainnya yang mungkin ada di mulut Anda.(fny/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Diabetes? Ketahui 6 Fakta Ubi Jalar


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler