Kenji sendiri dipastikan akan ditandemkan dengan salah satu pemain Herman Dzumafo Efandi yang tengah lebih dulu digaet tim yang berjuluk Maung Bandung itu dalam menghadapi kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2012-2013 musim depan.
Diberitakan sebelumnya, Kenji pun tertarik untuk masuk dan bergabung memperkuat tim kebanggaan masyarakat Jawa Barat itu. "Kalau ditanya itu, tentu saja saya tertarik. Persib kan klub besar. Saya rasa, di Indonesia ada tiga klub besar yaitu Persib, Persija, dan Arema," tulisnya lewat layanan pesan singkat belum lama ini.
Meski begitu, Kenji pun masih belum bisa memastikan apakah dirinya bisa bergabung dengan Persib Bandung atau bahkan masih bertahan bersama tim terdahulunya Persiba Balikpapan.
Untuk itu, Kenji pun mengatakan jika saat ini dirinya hanya bisa menyerahkan keputusan mengenai nasibnya kepada agennya sendiri. "Saya tidak bisa bilang apa-apa sekarang. Saya hanya menyerahkan kepada agen saya untuk musim depan," ujarnya.
"Jadi saya benar-benar tidak tahu tentang masalah itu saat ini. Mungkin nanti saya akan bicara dengan agen saya dan saya akan dapat beberapa info dan juga berita. Sekarang saya masih berlibur dan belum waktunya untuk bekerja," sambungnya.
Ketika dikonfirmasi langsung kepada agennya, Eko Subeakti pun menyatakan jika Kenji dalam waktu dekat akan segera bergabung membela tim Persib Bandung dibawah asuhan pelatih Jajang Nurjaman.
Meski sebelumnya, Kenji sendiri diminati tim yang tengah menjuarai kompetisi ISL musim 2011-2012 yakni Sriwijaya FC. Namun Kenji sendiri lebih memilih tim Persib Bandung.
Terlebih Persib Bandung sendiri, merupakan tim yang pertama kali menghubunginya dan menginginkan Kenji untuk singgah ke tim yang berjuluk Maung Bandung itu. "Ya, Persib dan Kenji sudah deal. Kenji tinggal datang ke Persib dan tinggal tanda tangan kontrak. Di samping itu, Kenji lebih tertarik dengan Persib dibanding Sriwijaya FC," ucap Eko saat dihubungi melalui telepon selularnya kemarin (31/8).
"Persib sendiri sudah lama menghubungi Kenji dan MoU diantara keduanya sudah deal. Ya intinya Kenji siap bergabung," sambungnya. "Kenji pun saat ini sudah tidak terikat kontrak dengan Persiba, jadi kami bisa berleluasa menindak lanjuti tawaran Persib," lanjutnya.
Ketika ditanyai nilai kontrak dari striker berkebangsaan Jepang itu, Eko pun enggan membeberkannya. "Untuk nilai kontrak, rahasia lah," tutup Eko
Senada dengan Eko, pelatih anyar tim Persib Bandung, Jajang Nurjaman pun mengakui jika pihaknya tengah terikat kontrak dan tengah terjadi kesepakatan dengan striker berusia 28 tahun itu.
"Kenji sudah deal. Dia akan bergabung sama kita untuk kompetisi musim depan. Pak Umuh yang menego. Jadi sama kita sudah tidak ada masalah lagi," ungkapnya.
Jajang pun menuturkan jika Kenji merupakan pemain ke-21 yang sudah mencapai kesepakatan untuk membela tim Persib Bandung musim depan/
Ia pun mengaku masih mencari satu striker lagi untuk ditandemkan bersama ketiga striker yang ditengah didapatnya hingga saat ini yakni, Herman Dzumafo Efandi, Sigit Hermawan, dan Kenji Adachihara.
"Dia pemain ke 21 yang sudah kita rekrut. Pemain yang sudah deal, saya yang merekomendasikannya ke manajemen. Untuk striker saya menyiapkan 4 pemain. Karena sudah ada Kenji, tinggal cari satu lagi untuk posisi lini depan," tuturnya.
Salah satu Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB) yang sekaligus menjabat sebagai manajer tim Persib Bandung, Umuh Muchtar pun menyatakan jika pihaknya tengah mendapatkan sosok salah satu pemain asia, Kenji Adachihara.
"Baru deal. Resminya belum. Kenji memang sudah sering kami hubungi dan dia siap untuk bergabung. Lalu, nilai kontrak juga sudah tidak ada masalah lagi. Tinggal menunggu kontraknya selesai," akunya.
"Kami belum bisa pastikan. Kita tunggu saja setelah urusannya sama Persiba selesai. Namun yang pasti, semuanya tidak ada masalah," tandasnya.(gin)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Away Resmi Pelatih Kiper Persib
Redaktur : Tim Redaksi