BANDUNG - Perubahan lini depan Persib Bandung bakal terjadi saat duel melawan Persegres Gresik, Sabtu (30/3) mendatang. Penyerang Persib Kenji Adachihara mengaku tidak ada masalah bermain dengan rekannya, Sergio van Dijk dan siap berduet di lini depan.
“Soal dengan Sergio, saya sudah tidak ada masalah. Saya sudah bisa bermain dengan dia. Dia juga saya rasa sudah bisa beradaptasi dengan teman lainnya,” aku Kenji.
Sergio memang baru bergabung dalam skuad Maung Bandung selama dua bulan terakhir ini. Namun, pemain Indo-Belanda itu mampu beradaptasi cepat dengan rekan-rekan pemain di tim Persib. Penampilannya di dua laga terakhir Persib juga sangat memuaskan.
Kemungkinan diduetkan Kenji-Sergio menyusul terancam absennya Dzumafo Epandi pada laga ke-11 Persib musim ini melawan Persegres. Pemain berkostum 99 itu belum sepenuhnya pulih dari cedera di bagian mata kaki kanannya. Sebab itu, ada kemungkinan duet Kenji-SVD jadi pilihan.
Pelatih Jajang Nurjaman pun akan mulai melatih strategi dan taktik untuk persiapan melawan Persegres menyusul kompletnya enam pemain yang sempat memperkuat timnas Pra Piala Asia 2015.
“Kami sudah mulai latihan ke strategi-taktik. Kemarin hanya recovery training, besok mulai naik,” tutur Janur – sapaan Jajang Nurjaman.
Janur mengatakan, latihan kemarin masih seputaran recovery training, segaligus memantau kondisi fisik 6 pemain timnas. “Hari ini pemain sudah komplet. Makanya kondisinya (pemain timnas) mau kita pantau hari ini,” ucapnya.
Tiga pemain timnas asal Persib, Firman Utina, Supardi dan M Ridwan, baru bergabung latihan bersama tim kemarin. Sehari sebelumnya, tiga pemain lainnya, Sergio van Dijk, Tony Sucipto dan I Made Wirawan sudah lebih dulu bergabung bersama Atep cs.
Menurut Jajang, persiapan timnya secara utuh untuk melawan Persegres tidak ada masalah.“Waktu persiapan saya rasa cukup. Pisahnya juga kan hanya sementara. Dan di sini latihan di sana juga latihan. Sama saja,” tambahnya. (lis)
“Soal dengan Sergio, saya sudah tidak ada masalah. Saya sudah bisa bermain dengan dia. Dia juga saya rasa sudah bisa beradaptasi dengan teman lainnya,” aku Kenji.
Sergio memang baru bergabung dalam skuad Maung Bandung selama dua bulan terakhir ini. Namun, pemain Indo-Belanda itu mampu beradaptasi cepat dengan rekan-rekan pemain di tim Persib. Penampilannya di dua laga terakhir Persib juga sangat memuaskan.
Kemungkinan diduetkan Kenji-Sergio menyusul terancam absennya Dzumafo Epandi pada laga ke-11 Persib musim ini melawan Persegres. Pemain berkostum 99 itu belum sepenuhnya pulih dari cedera di bagian mata kaki kanannya. Sebab itu, ada kemungkinan duet Kenji-SVD jadi pilihan.
Pelatih Jajang Nurjaman pun akan mulai melatih strategi dan taktik untuk persiapan melawan Persegres menyusul kompletnya enam pemain yang sempat memperkuat timnas Pra Piala Asia 2015.
“Kami sudah mulai latihan ke strategi-taktik. Kemarin hanya recovery training, besok mulai naik,” tutur Janur – sapaan Jajang Nurjaman.
Janur mengatakan, latihan kemarin masih seputaran recovery training, segaligus memantau kondisi fisik 6 pemain timnas. “Hari ini pemain sudah komplet. Makanya kondisinya (pemain timnas) mau kita pantau hari ini,” ucapnya.
Tiga pemain timnas asal Persib, Firman Utina, Supardi dan M Ridwan, baru bergabung latihan bersama tim kemarin. Sehari sebelumnya, tiga pemain lainnya, Sergio van Dijk, Tony Sucipto dan I Made Wirawan sudah lebih dulu bergabung bersama Atep cs.
Menurut Jajang, persiapan timnya secara utuh untuk melawan Persegres tidak ada masalah.“Waktu persiapan saya rasa cukup. Pisahnya juga kan hanya sementara. Dan di sini latihan di sana juga latihan. Sama saja,” tambahnya. (lis)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Laga Indonesia vs Arab Saudi Untung Rp 3 Miliar
Redaktur : Tim Redaksi