Kento Momota Sampaikan Kabar Mengejutkan

Kamis, 18 April 2024 – 13:20 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Jepang Kento Momota. Foto: BadmintonPhoto/BWF

jpnn.com - Kabar mengejutkan datang dari mantan tunggal putra nomor satu dunia, Kento Momota.

Pebulu tangkis asal Jepang itu mengutarakan niatnya untuk pensiun selepas turnamen Thomas Cup 2024.

BACA JUGA: BWF World Tour Finals 2023: Kans An Seyoung Menyamai Rekor Gila Kento Momota

Momota akan membela Jepang pada turnamen yang berlangsung di China pada 28 April hingga 5 Mei mendatang.

Pemain kelahiran Mino, Kagawa, Jepang itu memastikan Piala Thomas 2024 menjadi turnamen terakhirnya di panggung internasional.

BACA JUGA: Kento Momota dan Kodai Naraoka Melempem, Jepang Munculkan Bintang Baru

Nantinya, Momota hanya akan berkompetisi di level domestika, dan tidak lagi mengikuti tur dunia.

Momota merasa dirinya sudah sulit untuk kembali bersaing di papan atas tunggal putra elite dunia.

BACA JUGA: Korea Masters 2023: Kento Momota Pecah Telur, 3 Fakta Menarik Tercipta

"Saya memutuskan pensiun dari tim nasional Jepang setelah Piala Thomas. Saya ingin berterima kasih kepada Anda yang telah mendukung saya," ucap Momota dilansir Nikkan Sports.

"Saya merasa telah mencapai batas fisik dan mentak untuk kembali mencapai posisi teratas dunia. Jadi, saya memutuskan untuk melakukannya (gantung raket, red)," sambungnya.

Momota merupakan salah satu tunggal putra terbaik dunia. Dia pernah menempati ranking satu BWF.

Kabar ini terbilang mengejutkan mengingat Momota masih berada dalam usia yang cukup produktik, yakni 29 tahun.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler