Kepengurusan PSSI Bakal Dirombak

Jumat, 04 Januari 2013 – 08:50 WIB
JAKARTA - PSSI akan segera melakukan perombakan kepengurusan. Beberapa nama akan ada yang diganti serta akan ada penambahan dan pengurangan pengurus untuk beberapa jabatan di PSSI Periode 2011-2015.

Sekjen PSSI Halim Mahfudz saat ditemui di kantor PSSI kemarin (3/1) menjelaskan bahwa pihaknya sedang melakukan pengkajian efektifitas kinerja organisasi.  Lelaki berkacamata tersebut menilai saat ini PSSI masih kurang efektif.

Padahal, dalamn kondisi PSSI saat ini, kepengurusan dituntut untuk bekerja lebih profesional, cepat dan responsive terhadap permasalahan yang ada. Untuk itu, agar kinerja induk sepak bola di tanah air tersebut semakin maksimal, maka pihaknya akan melakukan perubahan.

"Kami menyebutnya penyegaran kepengurusan. Ini penting karena PSSI selama ini sudah efektif apa tidak bergantung kepada kinerja pengurusnya. Karena itu perlu penyegaran," ucapnya.

Posisi mana saja yang akan disegarkan? Halim enggan menjawab. Namun, dia memastikan bahwa sebagian besar kepengurusan akan ada pergantian, baik bersifat pengurangan atau penambahan.

Dia ingin setelah penyegaran, tugas pokok dan fungsi dari masing-masing pengurus bsia semakin jelas dan lebih efektif. "Kami tidak bisa sebutkan, tapi yang jelas posisi administrative akan banyak yang kami segarkan. Lumayan besar nanti penyegaran kepengurusan ini," terang lelaki asal Jombang, Jawa Timur tersebut.

Untuk waktunya, Halim belum menyebutkan secara pasti. Tetapi, dalam waktu dekat perubahan sudah akan diumumkan oleh PSSI. Mereka tidak mau menunda terlalu lama karena PSSI memiliki pekerjaan besar yang harus dilakukan pada 2013.

"Kita berharap segera, secepatnya. Dalam satu dua minggu ini sudah akan kami lakukan, nanti kami umumkan," terang lelaki yang akrab disapa Iim tersebut. (aam)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bisa TC Tanpa Pemain ISL

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler