Kerja Keras Melawan Kekompakan Skuat Kabau Sirah

Jumat, 14 April 2017 – 03:00 WIB
Pemain Sriwijaya FC latihan. Foto: Evan/dok.JPNN.com

jpnn.com, PALEMBANG - Sriwijaya FC langsung disuguhkan duel panas bertajuk Derbi Andalas kontra Semen Padang pada kompetisi Liga 1 Indonesia 2017.

Pertarungan Yu Hyun Koo dan kawan-kawan makin berat, mengingat tim jersey kuning, akan berlaga di markas kebesaran Kabau Sirah, julukan Semen Padang, di Stadion H Agus Salim, (17/4).

BACA JUGA: Pelatih Osvaldo Bakal Korek Informasi dari Mantan

Jika mendengar kata "Kabau Sirah" jelas perhatian justru tertuju pada kekompakan tim yang dibesut Nilmaizar.

Permaian cepat, agresif yang memang selalu ditunjukan Vendri Mofu bersama rekan-rekan setiap pertandingan.

BACA JUGA: Korek Kekuatan Semen Padang FC Lewat 2 Pemain Ini

"Semen padang itu tim yang kompak. Karena mereka dominan pemain yang lama disana. Artinya, waktu kita disana nanti, jangan kalah kompak dong," jelas Hartono Ruslan asisten pelatih Sriwijaya FC, kemarin (13/4).

Motivasi inilah yang memang terus dikejar tim Sriwijaya FC, dalam waktu empat hari kedepan. Wajar jika tim kebesaran Sumsel fokus, mengingat tim peraih gelar double winner edisi 2007/2008 ini baru ditukangi pelatih Oswaldo Lessa sekitar satu bulan.

BACA JUGA: SFC Mulai Tinggalkan Filosofi Permainan Jogo Bonito

Jadi perlu ada sedikit adaptasi ulang, karakter bermain dimusim baru ini. "Tetapi kalau sepanjang latihan kemarin mereka sudah dibilang bagus. Karena, satu sama lain sudah mulai paham dengan karakter bermain teman-temannya," jelas pelatih asal Solo itu.

"Dengan pemahaman inilah, dari coach Lessa kita mulai bentuk taktik bermain untuk lawan Semen Padang. Seperti pagi hari kita hanya pemanasan ringan di gym, tetapi sore hari kita fokus terus di latihan taktik," tambahnya.

Lalu bagaimana dengan kondisi pemain?. Karena ada tiga pemain yang sedang mengalami pemulihan cedera. Seperti Ichsan Kurniawan, Ahmad Maulana, dan Bio Paulin.

"Kita masih harus lihat kondisinya terakhir dulu. Karena cedera tidak bisa dipaksakan, resikonya cukup tinggi. Kemungkinan besarnya, harus tetap kita istirahatkan dulu," jelasnya.

Sementara itu, kapten Yu Hyun Koo memang sedikit terkejut dengan jadwal laga perdana Liga 1. Itu karena Semen Padang dianggapnya salah satu tim yang berbahaya. Terutama dalam hal kekompakan timnya.

"Pasti laga akan berat ya. Kita tahu Semen Padang tidak terlalu banyak rombak pemain atau pelatih. Pasti mereka akan lebih matang. Mereka pasti punya kekompakan lebih. Benar kata pelatih, kita harus kerja keras untuk memenangkan pertandingan nanti," jelasnya. (cj11/ion)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sriwijaya FC Tenang, Kitas Pemain Asing sudah Beres


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler