Kesempatan PSM Perkecil Jarak dengan Bhayangkara FC

Minggu, 15 Oktober 2017 – 15:20 WIB
Pemain asing Persib Bandung uji coba lapangan di Stadion Andi Matalatta Makassar, Sabtu (14/10).Foto: TAWAKKAL/FAJAR/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - PSM Makassar tak mau menyerah dalam perburuan menuju tangga kampiun Liga 1 2017.

Meski terpaut tujuh poin dari pemuncak klasemen Bhayangkara FC, mereka optimistis bisa mengejar.

BACA JUGA: Wak Haji Pastikan Persib Punya Pelatih Baru Musim Depan

Saat ini, PSM baru mengantongi 52 poin, sementara Bhayangkara FC di posisi teratas dengan 59 poin.

Peluang mengejar terbuka, saat PSM menjamu tim jago imbang Persib Bandung di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Minggu (15/10) malam nanti.

BACA JUGA: Umuh Cari Orang yang Bilang Persib Dianakemaskan

Dalam situs resmi klub PSM, sang pelatih Robert Rene Alberts menyebut kemenangan melawan Persib Bandung sangat penting.

Tambahan tiga poin akan menjaga peluang PSM untuk memperkecil jarak dengan Bhayangkara FC.

BACA JUGA: Jelang Hadapi Bhayangkara FC, Persiba Dituntut Lebih Garang

"Kami saat ini hanya berusaha fokus ke setiap pertandingan dan memenangkan setiap pertandingan. Kami masih akan menghadapi mereka dan peluang kami untuk memperkecil jarak terbuka," katanya.

Karena itu, menghadapi Persib, Rene Albert tak mau membuang kesempatan untuk menang.

Tiga poin wajib didapatkan sekaligus membantu Persib mengakhiri rekor imbang tim berjuluk Maung Bandung tersebut dalam lima laga terakhir. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gol dari Sepak Pojok Warnai Kemenangan PSM Atas Semen Padang


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler