jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPR RI Setya Novanto bersama tiga wakil ketua DPR RI, Fadli Zon, Taufik Kurniawan dan Fahri Hamzah beserta beberapa anggota DPR meninjau Pameran Foto Warna-warni Parlemen ke-6 tahun 2017, Selasa (29/8).
Sebanyak 100 karya foto dari berbagai peristiwa seputar kegiatan pimpinan dan anggota DPR RI selama satu tahun terakhir dipajang dalam pameran tersebut. Pameran ini merupakan rangkaian kegiatan peringatan HUT DPR ke-72 yang dilaksanakan di lobi Nusantara II, kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.
BACA JUGA: GNPF-MUI Gelar Pameran Foto Aksi 212
Ketua Panitia Pameran Foto Warna-warni Parlemen Ke-6 Tahun 2017, Charlie Lopulua melaporkan, pameran foto ini selama sepakan, berlangsung mulai hari ini, 29 Agustus sampai dengan 5 September 2017.
Charlie Lopulua
Menurut Charlie, foto-foto dalam pameran ini merupakan karya fotografer Koordinatoriat Wartawan Parlemen yang mengabadikan kegiatan pimpinan dan anggota DPR RI saat menjalankan tugas dan fungsinya, baik yang terjadi di i dalam maupun di luar gedung parlemen.
Ketua DPR Menyerahkan Kartu Pers kepada Perwakilan Media
“Kami berharap Pameran foto warna-warni parlemen kali ini, dapat memberikan manfaat dalam rangka meningkatkan kinerja masing-masing guna membangun bangsa dan negara Indonesia,” kata Charlie.
Romdoni Setiawan
Pada acara pembukaan Pameran Foto Warna-warni Parlemen, Pimpinan DPR didampingi Ketua Pengurus Kordinatoriat Wartawan Parlemen menyerahkan secara simbolis Kartu Pers DPR kepada lima perwakilan media. Mereka adalah Timyadi (fotografer), Nailin In Saroh (media online), John Oktaveri (Media cetak), Akmal (Radio), dan Andrian (televisi).(fri/jpnn)
Redaktur & Reporter : Friederich