Ketua DPRD Lebak Meninggal di Hotel, Simak Penjelasan Ade

Senin, 07 September 2020 – 07:50 WIB
Ketua DPRD Kabupaten Lebak Didin Nurohmat meninggal dunia, Minggu (6/9/2020) sekitar pukul 02.10 WIB di Hotel Marilyn kawasan Serpong. Foto: ANTARA/dokumen

jpnn.com, LEBAK - Ketua DPRD Kabupaten Lebak Didin Nurohmat meninggal dunia di Hotel Marilyn kawasan Serpong, Kota Tangerang Selatan, Banten, pada Minggu (6/9) pukul 02.10 WIB.

Dewan Pimpinan Cabang Partai Gerindra Kabupaten Lebak Ade Hidayat menyampaikan kalimat berdukacita.

BACA JUGA: Berita Duka: Mujadi Meninggal Dunia di Mobil, Warga Heboh

"Kami sangat berduka atas meninggalnya sahabat yang juga satu partai politik," kata Ade Hidayat di Lebak, Minggu.

Menurut Ade, meninggalnya almarhum Didin Nurohmat diduga serangan jantung, karena setelah masuk hotel pukul 22.16 WIB mengeluh sakit dan meminta tolong kepada petugas hotel agar menghubungkan pihak Rumah Sakit Eka Hospital.

BACA JUGA: Ketua DPRD Lebak Meninggal di Hotel, Polisi Temukan Ini di TKP

Tidak lama kemudian petugas medis rumah sakit mendatangi kamar hotel politisi Partai Gerindra Lebak dengan membawa peralatan berupa alat pacu jantung.

Petugas medis memberikan pertolongan medis. Namun sekitar satu jam berlangsung Didin Nurohmat meninggal dunia.

BACA JUGA: Innalillahi, Ketua DPRD Lebak Banten Meninggal Dunia, Kami Turut Berduka

"Almarhum meninggal tengah beristirahat di kamar hotel itu," katanya menjelaskan.

Sementara itu, Dian Wahyudi, rekan almarhum di DPRD Lebak mengaku dirinya merasa kehilangan sosok almarhum Didin Nurohmat dan tidak menyangka begitu cepat dipanggil yang Maha Kuasa.

Kinerja beliau memperjuangkan masyarakat menjadikan utama untuk mewujudkan kesejahteraan juga almarhum memiliki rekam jejak yang baik serta kondusif bersama teman-teman di dewan.

Selain itu juga dalam melaksanakan tugas fungsi dan pengawasan dewan tentu sosok almarhum dapat menjalin kerja sama dengan instansi pemerintah.

"Kami sangat kehilangan almarhum sebagai pekerja keras, sehingga DPRD Lebak banyak meraih prestasi," kata Dian Wahyudi seorang politisi PKS Lebak. (antara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Berita Duka: Deril dan Melki Meninggal Dunia, Semoga yang Lain Kapok


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler