Ketua MPO GAMKI Puji Menpora Dito Ariotedjo Karena Peduli Organisasi Kepemudaan

Senin, 15 Mei 2023 – 08:18 WIB
Ketua MPO GAMKI Michael Wattimena saat memberikan sambutan di acara Kongres XII Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI), Minggu (14/5). Foto: Kemenpora.go.id

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Majelis Pertimbangan Organisasi Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (MPO GAMKI) Michael Wattimena berikan pujian kepada Menpora Dito Ariotedjo.

Pasalnya, suami dari Niena Kirana Riskyana itu punya kepedulian pada organisasi kepemudaan.

BACA JUGA: Membuka Kongres GAMKI, Menpora Ajak Pemuda Gunakan Hak Pilih pada Pemilu 2024

"Ini Menpora termuda sepanjang sejarah di republik ini. Sudah muda, ganteng, cakep, rendah hati. Ini bukan hanya menjadi kebanggan GAMKI juga seluruh pemuda di Indonesia," ungkap Michael saat memberikan sambutan di acara Kongres XII Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI), Minggu (14/5).

Tidak hanya memuji Menpora Dito, Michael juga menyebut pria kelahiran 25 September 1990 itu sangat proaktif terhadap GAMKI dengan menghadiri beberapa kegiatan.

BACA JUGA: Menpora Dito Ariotedjo Dukung GAMKI Menjaga Persatuan Pemuda

Tercatat sejak dilantik pada awal April, Menpora Dito sudah datang ke acara GAMKI dengan dia mulai dari audiensi, Paskah dan Dies Natalis ke-61, hingga Kongres XII GAMKI.

Tidak heran Michael mengucapkan terima kasih kepada Menpora Dito yang memberikan perhatian khusus kepada organisasi kepemudaan dalam hal ini GAMKI.

BACA JUGA: Dies Natalis ke-60 GAMKI, Kapolri, Wali Kota Medan, Ketum KNPI Beri Selamat

"Terima kasih Mas Menteri atas perhatiannya kepada organisasi kepemudaan, khususnya kepada GAMKI sebagai yang pertama menghadiri organisasi kepemudaan keagamaan," tambah Michael.

Pada acara ini Ketua Umum GAMKI, Willem Wandik berhalangan hadir. Untuk itu, Wakil Ketua Umum DPP GAMKI Sherly Wattimena menyampaikan permohonan maaf.

Sherly menyebut beberapa program kerja yang telah dilaksanakan oleh GAMKI.

Di tengah kemajuan teknologi, peran pemuda harus lebih ditingkatkan dan juga menjadi model untuk persatuan dan kesatuan.

"Ada berbagai isu strategis yang telah kami tuntaskan di antaranya adalah peningkatan kualitas pemuda sebagai role model publik. Tidak hanya itu juga kami teguh menjadikan Pancasila sebagai pedoman untuk persatuan dan kesatuan bangsa."

"Kami juga terus membuat poros gerakan pemuda Indonesia. Untuk kepengurusan mendatang hingga 2025 tingkatkan pelayanan dan kekaryaan, sebagaimana motto ora et labora," kata Sherly.

Acara Kongres XII Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI), Minggu (14/5), dihadiri beberapa pejabat penting seperti Wakil Gubernur Maluku Barnabas N Orno, Stafsus Presiden Billy Mambrasar, Deputi I KSP Febry Calvin Tetelepta, Deputi II KSP Abetnego Panca Putra Tarigan, Stafsus Presiden, Anggota DPR RI asal Ambon Mercy Chriesty Barends, Ketua MPO GAMKI Michael Wattimena, Waketum Sherly Wattimena, dan Ketua Panitia Kongres Lucky Wattimury.(kemenpora/mcr16/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... GAMKI Tegaskan Dukungannya kepada Ketum KNPI Ryano Panjaitan


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler