Ketua MPR Bamsoet Dorong Industri Knalpot Purbalingga Mendunia

Minggu, 29 Oktober 2023 – 00:18 WIB
Ketua MPR RI sekaligus Ketum IMI Bambang Soesatyo saat menerima kunjungan pelaku UMKM knalpot Purbalingga di Jakarta, Sabtu (28/10). Foto: Dokumentasi Humas MPR RI

jpnn.com, JAKARTA - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo mendorong industri knalpot Purbalingga mendunia.

Hal ini disampaikan Bamsoet yang akrab disapa saat menerima kunjungan pelaku UMKM knalpot Purbalingga di Jakarta, Sabtu (28/10).

BACA JUGA: Perkenalkan Motor Listrik dari Purbalingga, Bralink EV1, Harganya?

Bamsoet yang juga Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) mengatakan IMI bersama para pelaku UMKM di Purbalingga akan bekerja sama memajukan usaha knalpot di tanah air.

Khususnya dalam memenuhi kebutuhan knalpot untuk kendaraan balap yang selama ini masih bergantung dari impor.

BACA JUGA: Tingkatkan Kawasan Purbalingga, LPEI Berkolaborasi dengan Kemenperin

Padahal walaupun impor, knalpot untuk kebutuhan balap tersebut, bahan awalnya juga dari Indonesia, khususnya dari Purbalingga.

Walaupun saat ini dunia, termasuk Indonesia, sedang beralih ke kendaraan listrik yang notabene tidak membutuhkan knalpot, namun proyeksi 10 tahun ke depan industri knalpot di tanah air tetap akan mendapatkan posisi strategis.

Geliat industri modifikasi, terlebih dengan telah diterbitkannya Peraturan Menteri Perhubungan RI No.45/2023 tentang Kustomisasi Kendaraan Bermotor masih memberikan harapan besar bagi para pelaku usaha knalpot.

"Kerja sama IMI dengan para pelaku UMKM knalpot Purbalingga tersebut juga akan meliputi pembinaan, pemberdayaan hingga sharing pengetahuan," kata Bamsoet dalam keterangannya, Sabtu (28/10).

Melalui pembinaan tersebut, Bamsoet berharap para pelaku UMKM knalpot di Purbalingga bisa mengetahui ketentuan yang terdapat dalam Permen tersebut.

Selain itu, IMI juga akan memfasilitasi para pelaku UMKM knalpot Purbalingga agar bisa ikut serta di berbagai pameran maupun eksibisi otomotif.

"Sehingga bisa semakin mempromosikan UMKM knalpot Purbalingga ke berbagai kalangan," ujar Bamsoet.

Ketua ke-20 DPR RI itu mengungkapkan kualitas knalpot asal Purbalingga bukan hanya telah memenuhi standar nasional, melainkan juga internasional.

Hal terbukti dengan telah digunakannya berbagai knalpot Purbalingga di beragam produk otomotif ternama, seperti BMW, Mercedess-Benz, Toyota dan Honda.

"Tidak hanya untuk motor dan mobil, knalpot asal Purbalingga juga telah digunakan untuk panser dan tank," terang Bamsoet.

Sejak 2008, PT Pindad telah memesan knalpot produksi para perajin dari Purbalingga untuk digunakan pada kendaraan tempur pesanan Malaysia dan Lebanon.

"Ini menunjukkan bahwa knalpot buatan produsen Purbalingga tidak kalah bersaing dengan produsen knalpot dari Prancis," ujar Bamsoet.

Legislator dari Dapil VII Jawa Tengah, meliputi Kabupaten Purbalingga, Banjarnegara, dan Kebumen itu menyampaikan sejarah industri knalpot di Purbalingga dimulai di Dusun Pesayangan.

Pada 1950-an, dusun ini mulanya dikenal sebagai pusat kerajinan logam, seperti perkakas dapur dan gamelan.

Kemudian pada 1977, salah satu pengrajin logam di Purbalingga mulai membuat knalpot dan permintaannya terus meningkat.

Industri knalpot di Purbalingga bukan hanya telah menjadi ikon ekonomi, melainkan juga ikon daerah.

Karena itu, kata Bamsoet, tidak heran jika Kabupaten Purbalingga dijuluki sebagai Kota Knalpot.

"UMKM knalpot terus mengalami perkembangan yang pesat dan mampu menyokong perekonomian daerah," ujar Vamsoet.

Bamsoet menyampaikan berdasarkan laporan Kementerian Perindustrian, nilai produksi knalpot di Purbalingga meningkat hampir empat kali lipat dalam 10 tahun terakhir.

Dari Rp 37 miliar pada tahun 2010 menjadi Rp 138,7 miliar pada 2020.

Begitu pula dengan nilai investasinya melesat tiga kali lipat, dari Rp 1,6 miliar pada 2010 menjadi Rp 5,2 miliar pada 2020.

"Kontribusinya terhadap kesejahteraan masyarakat tidak perlu diragukan," pungkas Bamsoet.

Sebagai informasi, turut hadir dalam pertemuan dengan Ketua MPR Bamsoet, antara lain Ketua Dewan Penasehat Kadin Purbalingga Widjy Laksono, Ketua Dewan Penasihat Asosiasi Pengusaha Knalpot Purbalingga Agus Adi Atmadja, dan Dirut PT Borsitech Cipta Mekanika Indra Sukinata. (mrk/jpnn)


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Sutresno Wahyudi, Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler