Khusus Warga Perantau asal Jateng di Jakarta, Wajib Baca Ini!

Sabtu, 18 April 2020 – 06:06 WIB
ILUSTRASI - Awan gelap menaungi panorama ibu kota di Lingkar Monas, Jakarta Pusat. Foto: ANTARA/Fanny Octavianus

jpnn.com, SEMARANG - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meminta warga perantau asal Jateng yang tidak mudik dan tinggal di Jakarta agar segera mendaftarkan diri sebagai penerima bantuan program jaring pengaman sosial dampak wabah virus corona COVID-19.

Ganjar beserta jajarannya berkomitmen akan terus berupaya memberikan perhatian dan tanggung jawab terhadap warga Jawa Tengah yang berada di perantauan, serta memastikan yang tidak mudik akan mendapatkan bantuan.

BACA JUGA: Ganjar Kecewa ada Pasien Positif Corona tak Jujur, Puluhan Tenaga Medis jadi Korbannya

"Saya telah berkomunikasi dengan Menteri Sosial Mas Ari Batubara, Gubernur DKI Jakarta Mas Anies Bawesdan, dan Gubernur Jawa Barat Kang Ridwan Kamil, sebagai bentuk tanggung jawab terhadap warga terdampak (COVID-19) di wilayah PSBB. Bapak-ibu Insyaallah mendapat bantuan," tutur Ganjar di Semarang.

Terkait dengan hal itu, warga Jateng yang berada di DKI Jakarta yang terkena PHK, dirumahkan, usahanya bangkrut, atau tersandung persoalan ekonomi diminta segera melapor ke ketua RT atau RW setempat agar didata.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Covid-19 Baru jadi Bencana Nasional, Bentrok TNI-Polri, Tak Ada yang Berubah PSBB

"Silakan melapor dan mengisi formulir di ketua RT, RW di mana panjenengan tinggal sekarang atau kalau mengalami kesulitan, silakan menghubungi Hotline Badan Penghubung Jawa Tengah di nomor telepon 081295880747," ujarnya.

Ganjar juga mengapresiasi perantau asal Jateng yang tidak mudik ke kampung halamannya saat pandemi COVID-19.

BACA JUGA: Selamat dari Perang Dunia I dan II, Kini Nenek 106 Tahun itu juga Sembuh dari Covid-19

"Ini ikhtiar kami agar panjenengan mendapatkan hak perlindungan. Warga Jateng yang berada di Jabodetabek saya berterima kasih yang memutuskan untuk tidak mudik, dan semoga sehat dan mampu melalui masa pagebluk Corona ini tanpa kurang suatu apapun," sambung Ganjar.

Teknis pendataan baru untuk warga Jateng di Jakarta telah disepakati, sedangkan yang di Jawa Barat dan provinsi lain sedang dikoordinasi lebih lanjut.

Ganjar berharap Pemprov Jabar segera memutuskan teknis pendataan karena sudah ditunggu masyarakat dan dirinya menilai kerja bareng Pemprov Jateng, DKI, dan Jabar ini merupakan wujud gotong royong pemerintah daerah. (antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler