KIA Siap Meluncurkan Puluhan Mobil Listrik Sampai 2027

Jumat, 04 Maret 2022 – 00:50 WIB
Ilustrasi Kia Niro EV. (Foto: Kia/jpnn)

jpnn.com, SEOUL - KIA Motors mengumumkan pihaknya akan meluncurkan setidaknya 14 unit mobil listrik hingga 2027 mendatang.

Hal tersebut langsung diungkapkan oleh Presiden dan Kepala Eksekutif KIA Motors Song Ho-Sung, seperti dikutip dari Yonhap, Kamis (3/3).

BACA JUGA: Kia Hentikan Penjualan 2 Mobil Ini, Kenapa?

Dia mengatakan selain merilis puluhan mobil bertenaga listrik, Kia juga menargetkan akan menjual 1,2 juta unit kendaraan listrik di pasar global.

Dalam melancarkan bisnisnya itu, Kia akan menginvestasikan 28 triliun won atau setara USD 23 miliar dalam solusi mobilitas masa depan pada 2026.

BACA JUGA: NHTSA Sebut 484.577 Mobil Hyundai dan Kia Berisiko Terbakar, Waduh!

"Kami akan fokus pada peningkatan penjualan EV di empat pasar utama - Korea Selatan, Amerika Serikat, Eropa, dan China," ungkap dia.

Dia menambahkan negara tersebut dipilih lantara memiliki permintaan mobil lsitrik yang meningkat dan peraturan semakin ketat terhadap mobil mesin pembakaran.

BACA JUGA: Ada 292.717 Anak di Depok Belum Memiliki KIA

Kia bahkan berencana untuk memproduksi model EV lokal di pabrik globalnya di Eropa, Amerika Serikat, China, dan India.

Pabrik itu dikatakan memiliki fasilitas dan personelnya dari Korea Selatan yang berfungsi sebagai pusat pengembangan dan produksi EV.

Tahun lalu, Kia meluncurkan sedan EV6.

Model EV pertamanya itu disematkan platform modular global listrik (E-GMP) EV-only milik Hyundai Motor Group.

Mereka berencana memperkenalkan kendaraan sport EV9 andalannya tahun depan, truk pikap listrik, dan EV lainnya hingga 2027.

Kia mengatakan kendaraan listrik murni akan mencapai 30 persen dari target penjualan global 4 juta unit untuk 2030.

Target global 2030 adalah 27 persen lebih tinggi dari 3,15 juta unit yang terjual tahun lalu. (Ant/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Semua Pemilik Mobil KIA Diimbau Segera ke Bengkel, Penting


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler