jpnn.com, JAKARTA - Dukungan terhadap bakal calon presiden (bacapres) Prabowo Subianto terus berdatangan bahkan kian membesar.
Kalangan ulama Nahdlatul Ulama (NU) pun banyak yang memberikan dukungan kepada Prabowo untuk Pilpres 2024.
BACA JUGA: Afriansyah: Insyaallah PBB Bakal Menguatkan Dwi Tunggal Prabowo-Yusril
Putri Presiden ke-4 Indonesia Abdurrahman Wahid (Gusdur), Yenny Wahid mengatakan Prabowo merupakan satu-satunya tokoh bangsa yang mendapat simpati besar dari kiai-kiai nahdiyin.
Menurut Yenny, banyak ulama-ulama NU yang mengharapkan kepemimpinan Prabowo untuk Indonesia.
BACA JUGA: Ini Alasan Tokoh Masyarakat Aceh Dukung Yusril Dampingi Prabowo
Hal itu dia sampaikan saat mengunjungi kediaman Prabowo di Kertangera, Jakarta Selatan. Seusai pertemuan itu, Yenny mengakui banyaknya kiai NU yang mendukung Menteri Pertahanan (Menhan) tersebut.
"Banyak sekali kiai-kiai besar NU yang punya simpati besar terhadap Pak Prabowo," kata Yenny.
BACA JUGA: Disambangi Yenny Wahid, Prabowo Dinilai Berpotensi Meraih Dukungan
Yenny mengatakan hal itu dikarenakan hubungan baik antara Prabowo dengan masyarakat NU terutama keluarga Gusdur. Kedekatan tersebut membawa Prabowo mendapat dukungan dari kalangan nahdliyin.
Kedekatan keluarga Prabowo dan Yenny disebut sudah terjalin lama. Keluarga Gus Dur dan Prabowo diakui memiliki ikatan yang jauh lebih dari usia kedua tokoh tersebut.
Kedekatan itu sudah ada sejak zaman kakek Prabowo dan kakek Yenny memiliki hubungan kekerabatan.
Hubungan tersebut terjadi karena memang keduanya sama-sama tinggal di kawasan Matraman, Jakarta Timur.
"Kedekatan kami berdua itu sangat lama bahkan jauh melampaui umur kami berdua, karena kakek beliau itu eyang Margono itu tetanggaan sama eyang saya Wahid Hasyim di daerah Matraman," ujar Yenny.
Dengan hubungan seperti itu sangat wajar Prabowo mendapat banyak dukungan dari ulama-ulama besar NU.
Kedekatannya dengan keluarga Gusdur menjadikan Prabowo sosok yang paling dipercaya oleh ulama NU untuk memimpin Indonesia. (cuy/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
BACA ARTIKEL LAINNYA... Jokowi Menjamu, Prabowo & Erick Mesra di Samping Mbak Ani
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan