Kiai Ma’ruf Amin Makin Pede Raih Suara Hingga 70 Persen

Minggu, 10 Februari 2019 – 15:56 WIB
Joko Widodo - Ma'ruf Amin. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, TANGERANG - Ribuan warga yang mengikuti Tangerang Ngahiji dan istigasah kubra di GOR Persada, Rajeg, Minggu (10/2), membulatkan dukungan untuk Calon Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin.

Kiai Ma’ruf melontarkan optimismenya mengenai peluang memenangi perolehan suara pada Pilpres 2019.

BACA JUGA: Dari Seniman Untuk Jokowi - Maruf, Sebuah Pameran Seni Lintas Generasi

“Kami yakin bisa meraih suara 70 persen,” kata Kiai Ma’ruf.

Dalam kesempatan itu dia juga menceritakan kisahnya saat menerima pinangan menjadi calon wakil presiden.

BACA JUGA: Kastorius Sinaga: Pembentukan DKN Tak Ada Kaitan dengan Pilpres

“Ini sebagai penghormatan bagi masyarakat Tangerang dan Banten. Saya yakin, warga Tangerang dan Banten ingin punya wakil presiden. Ketika digandeng sebagai cawapres, saya berharap ini bisa menjadi ikhtiar bagi kemajuan Indonesia,” tambah Kiai Ma’ruf.

Sementara itu, Direktur Master C19 Portal KMA Doddy Nugroh mengapresiasi antusiasme warga Tangerang dan Banten.

BACA JUGA: Putra Kiai Maruf Amin Kampanyekan Gerakan Anti-Golput

“Dukungan mereka bagi Joko Widodo–KH Ma’ruf Amin luar biasa. Hal ini jadi bukti bila pilihan masyarakat sudah mengerucut ke paslon 01 Joko Widodo–KH Ma’ruf Amin,” kata Doddy.

Dia menambahkan, Jokowi sudah menunjukkan prestasi selama menjabat sebagai presiden pada periode pertama.

“Kiai Ma’ruf ini tokoh yang piawai dalam menyelesaikan persoalan bangsa. Kami yakin ekonomi Indonesia akan semakin bagus ke depannya,” tegas Doddy. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dihadiri Akbar Tanjung dan Airin, FAMMI Deklarasi Dukung Jokowi - Maruf


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler