Kieran Trippier: Inggris Tidak Takut Hadapi Italia di Final Euro 2020

Jumat, 09 Juli 2021 – 20:49 WIB
Bek sayap Inggris Kieran Trippier. Foto: Twitter @trippier2

jpnn.com, LONDON - Bek Timnas Inggris Kieran Trippier mengaku tidak gentar saat menghadapi Italia pada partai Final Euro 2020 di Stadion Wembley, Senin (12/7) WIB.

Menurut Trippier, Inggris tidak peduli dengan performa apik Italia yang belum terkalahkan dalam 33 laga.

BACA JUGA: Jelang Final EURO 2020: Fabio Capello Sebut Inggris Tim yang Menarik, Tapi...

Performa Tim Tiga Singa –julukan timnas Inggris- yang mengandalkan kolektivitas para pemainnya membuat Trippier yakin Italia bisa dikalahkan.

“Sepanjang turnamen mereka sangat fantastis, di bawah Mancini mereka luar biasa. Saya pikir keberhasilan mereka tak terkalahkan selama 33 laga adalah fakta Italia tim yang bagus," ungkap Trippier.

BACA JUGA: Inggris vs Italia: Legenda Liverpool Prediksi Final EURO 2020 Berlanjut Hingga Adu Penalti

Pemain Atletico Madrid ini mengaku sangat fokus menghadapi laga final nanti karena gelar Euro 2020 akan jadi hadiah terbaik bagi publik Inggris yang mendukung langsung ke stadion.

“Kami harus fokus pada diri kami sendiri. Kami mencoba memainkan sepak bola yang bagus dan menarik untuk membuat bangsa kami tersenyum,” pungkas Trippier.

Inggris sendiri akan menghadapi Italia di partai puncak Euro 2020. Pertemuan terakhir kedua negara di Euro terjadi pada 2012 silam, di mana Inggris saat itu kalah via adu penalti di perempat final.

Publik menginggat momen ini saat penalti gaya panenka Andrea Pirlo yang mengecoh kiper Inggris Joe Hart.(sportsmole/mcr16/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler