jpnn.com, JAKARTA - Model sekaligus pemain sinetron, Zahra Amalina kini memutuskan fokus ke dunia bisnis.
Saat ini, dia justru memilih membatasi pekerjaan di bidang entertainment. Dia mengaku sudah dua tahun belakangan ini merambah ke dunia bisnis.
BACA JUGA: Mobil Dibawa Kabur Sopir, Caren Delano Murka dan Beri Peringatan
Terbaru, perempuan 28 tahun itu membuka bisnis kecantikan yang diberi nama Hairville Beauty & Wellness Salon di kawasan Kembangan, Jakarta Barat.
"Kalau di dunia syuting sih bukan soal tawaran banyak, tetapi saya membatasi, saya yang fokus sebagai entrepreneur," ujar Zahra Amalina di kawasan Kembangan, Jakarta Barat, Sabtu (30/9).
BACA JUGA: Punya Klub Sepak Bola hingga Basket, Raffi Ahmad Tertarik Jadi Menpora?
"Sebenarnya menurut aku di dunia entertainment, kan, ada masanya ya. Dimulai dari sekitar 2 tahun lalu (merambah ke dunia bisnis), ini sebenarnya bukan usaha pertamaku," tambahnya.
Dia mengaku memang kerap pergi ke salon. Atas alasan tersebut, Zahra Amalina berpikir untuk membuka bisnis di bidang kecantikan.
BACA JUGA: Bantah Terlibat Promosi Judi Online, Gilang Dirga: Gue Menjadi Korban
"Saya agak sering nih, saya pergi ke spa saja seminggu 3 kali dan bikin member di mana-mana. Jadi, makanya kenapa enggak buka sendiri aja gitu kan. Terus kita juga tahu bahan yang mau kita pakai tuh apa, lebih nyaman buat diri sendiri juga," tuturnya.
Dia lantas menuturkan perbedaan salonnya dengan yang lain. Menurutnya, hal itu terlihat dari nuansa yang dihadirkan di salonnya tersebut.
"Nuansanya kami terinspirasi dari disebutnya experiencing the urban oasis, di sini decornya itu seperti di pedesaan, hijau seperti di hutan. Kemudian, mempunyai tema yang bikin para klien lebih sejuk pas datang," ucap Zahra Amalina.
Tak hanya itu, dia juga menghadirkan berbagai treatment di Hairville Beauty & Wellness Salon. Dia menilai, treatment yang ada di salonnya tersebut terbilang cukup lengkap.
Tak hanya menyediakan untuk perawatan rambut, tetapi ada pula nail art, dan lainnya.
"Kemudian dari segi treatmentnya lengkap, kami banyak kolaborasi dengan vendor-vendor. Jadi, enggak cuma perawatan rambut, gunting rambut, coloring, tetapi kami bisa juga infus, imun booster, whitening," tutur Zahra Amalina.
Dia mengatakan bahan-bahan yang digunakan di salonnya tersebut juga organik.
"Terus organiknya dari mana? Bahan-bahan yang masuk ke tubuh, massage oilnya itu organik, terus salt, dan scrubnya juga organik," ucapnya.
Rencananya, Zahra Amalina akan membuka cabang baru untuk salonnya tersebut di Canggu, Bali, dan Jakarta Selatan.(mcr7/jpnn)
Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Firda Junita