Kisah di Balik Nama Zinedine Alam, Cara Ganjar & Atikoh Memasukkan Kegemaran

Sabtu, 23 September 2023 – 06:36 WIB
Ganjar Pranowo bersama Siti Atikoh dan M Zinedine Alam. Foto: Instagram/ganjar_pranowo

jpnn.com - Putra Ganjar Pranowo, Muhammad Zinedine Alam, menjadi trending di medsos setelah kemunculannya dalam bincang-bincang Rosi yang disiarkan Kompas TV pada Kamis (21/9) malam.

Alam Ganjar -panggilan kondangnya- melontarkan pernyataan-pernyataan cerdas dan mengejutkan saat menjawab pertanyaan Rosiana Silalahi yang memandu show tersebut.

BACA JUGA: Mbak Atik Istri Mas Ganjar Terbukti Sudah Teruji, Cocok Jadi First Lady

Di acara bincang-bincang itu, Alam duduk di antara kedua orang tuanya, Ganjar dan Siti Atikoh.

Banyak yang bertanya-tanya mengapa Ganjar dan Atikoh memberikan nama Muhammad Zinedine Alam kepada putra tunggal mereka itu.

BACA JUGA: Sikap Tegas Istri Ganjar saat Dilobi Urusan Jabatan & Proyek

Ternyata, nama Muhammad Zinedine Alam dilatarbelakangi kegemaran Ganjar dan Atikoh.

Ganjar dan Atikoh menikah pada 1999. Mbak Atik -panggilan akrab Siti Atikoh- menceritakan penantiannya akan momongan.

BACA JUGA: Alam Ganjar Berbagi Kebahagiaan hingga Terjun Langsung Bersihkan Kali Ciliwung

Pasutri sesama alumnus Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta itu memperoleh momongan pada 14 Desember 2001. Ganjar dan Mbak Atik dikaruniai bayi laki-laki yang kini dikenal dengan nama Muhammad Zinedine Alam.

Atikoh lantas menuturkan soal nama Alam untuk putranya. Perempuan berjilbab itu menuturkan Ganjar saat menjadi mahasiswa dikenal sebagai pencinta alam.

"Jadi, ketika menikah memang ada kesepakatan dari kami kalau anaknya laki-laki dikasih nama Alam," ujar Atikoh di hadapan Rosi.

Lebih lanjut Atikoh menceritakan soal 'Zinedine' pada nama lengkap Alam. Putri kiai Nahdlatul Ulama (NU) di Purbalingga, Jawa Tengah, itu mengaku sebagai penggemar sepak bola.

Pada kurun 1998-2001, pesepak bola yang sangat tersohor ialah Zinadine Zidane, gelandang serang asal Prancis.

Oleh karena itu, Mbak Atik memilih 'Zinedine' untuk menamai Alam.

"Karena Zidane sudah banyak (yang menggunakan nama serupa, red), makanya saya pilih Zinedine-nya saja, karena waktu itu lagi top," katanya.(tan/JPNN.com)

Video Terpopuler Hari ini:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Alam Ganjar jadi Trending dan Dipuji Netizen, Buah Jatuh Tak Jauh Dari Pohonnya


Redaktur : Antoni
Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler