KKB Membakar Fasilitas Umum, Personel TNI dan Polri Bergerak, Dor, Dor, Mencekam

Senin, 13 September 2021 – 14:15 WIB
Pembakaran sejumlah fasilitas umum di Kiwirok, Kabupaten Pegunungan Bintang, Senin (13/9/2021) diduga dilakukan KKB. Foto: ANTARA/HO-pihak ketiga

jpnn.com, JAYAPURA - Seorang prajurit dari Satgas Pamtas Yonif 403/WP terluka dalam kontak tembak antara aparat gabungan TNI dan Polri dengan KKB di wilayah Kiwirok, Papua, Senin pagi.

Kontak tembak terjadi pukul 09.30 WIT antara KKB dengan anggota TNI dan Polri yang bertugas di wilayah itu.

BACA JUGA: 2 Remaja Pura-Pura Salat di Masjid, Ternyata, Ya Tuhan

Dalam insiden itu dilaporkan satu anggota Yonif 403/WP terluka di bagian lengan kanan akibat terkena rekoset atau pantulan pelusur ditembakan. Kondisi prajurit itu dikabarkan stabil.

Selain terjadi baku tembak, KKB dilaporkan melakukan pembakaran terhadap sejumlah fasilitas umum seperti puskesmas, kantor kas Bank Pembangunan Daerah (BPD) Papua dan gedung sekolah dasar.

BACA JUGA: Tengah Malam Prajurit Taifib Marinir 2 Diterjunkan, Bersenjata Lengkap

"Belum bisa dipastikan itu kelompok siapa karena masih menunggu laporan dari Kiwirok yang komunikasi terganggu," kata Kapolres Pegunungan Bintang AKBP Cahyo Sukarnito, Senin siang.

Kiwirok merupakan salah satu distrik di Kabupaten Pegunungan Bintang yang berbatasan dengan Papua Nugini (PNG). (antara/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
KKB   KKB Papua   TNI   Polri   Kiwirok  

Terpopuler