Klasemen La Liga: Sociedad Tertahan, Atletico Madrid Kukuh di Puncak

Senin, 07 Desember 2020 – 13:04 WIB
Bek Alaves Ruben Duarte (kiri) mengadang penyerang Real Sociedad Alexander Isak dalam lanjutan La Liga di Stadion Mendizorroza, Vitoria-Gasteiz, Foto: ANTARA/AFP/Ander Gillenea

jpnn.com, JAKARTA - Real Sociedad gagal menyalip Atletico Madrid di puncak klasemen La Liga setelah hanya bermain imbang 0-0 di markas Alaves, Stadion Mendizorroza, Senin (7/12) dini hari WIB.

Padahal tim besutan Imanol Alguacil itu punya keuntungan besar hanya menghadapi sepuluh pemain Alaves sejak menit ke-61 setelah gelandang Rodrigo Battaglia diganjar kartu merah.

BACA JUGA: Belum Terkalahkan, AC Milan Pimpin Klasemen Serie A dengan Keunggulan 5 Poin

Dengan sebelas lawan sepuluh, Sociedad mendominasi hampir 68 persen penguasaan bola sepanjang laga, tetapi tak satu pun dari lima percobaan gol tepat sasaran mereka berbuah gol.

Pada menit ke-80, Willian Jose punya peluang bagus memecahkan kebuntuan ketika menerima umpan sundulan Portu, tetapi tembakannya ditepis kiper Fernando Pacheco.

BACA JUGA: Klasemen Premier League: Tottenham dan Liverpool Cuma Beda Selisih Gol

Tiga peluang lagi diciptakan Sociedad setelah itu, tetapi dua sepakan Martin Merquelanz melenceng dan tembakan spekulasi Ander Barrenetxea dari luar kotak penalti bahkan tak mampu melewati hadangan lini belakang tuan rumah.

Dengan hasil imbang itu, Sociedad yang memiliki 25 poin tertahan pada posisi kedua, satu poin di belakang Atletico Madrid (26) yang merebut puncak klasemen sehari sebelumnya.

BACA JUGA: Tepergok Lagi Begituan oleh ART, Siti Badriah Langsung Lakuan Hal Ini

Atletico bahkan mempunyai dua laga simpanan yang belum dijalani ketimbang Sociedad.

Bagi Alaves tambahan satu poin cukup mengangkat posisi mereka ke urutan ke-11.

Alaves yang kini sudah enam laga tak terkalahkan berkesempatan melanjutkan tren itu saat melawat ke markas juru kunci Huesca Sabtu pekan ini.

Sociedad main sehari berselang menjamu Eibar di Reale Arena, tiga hari setelah mereka berusaha meraih tikat bebak 32 besar Liga Europa dengan bertandang ke markas Napoli di Italia. (antara/jpnn)

Klasemen La Liga:


skysports


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler