Klasemen Liga Inggris: Everton di Puncak, Liverpool?

Minggu, 27 September 2020 – 16:00 WIB
Penyerang Everton Richarlison (kiri) melakukan selebrasi bersama Dominic Calvert-Lewin usai mencetak gol ke gawang Crystal Palace, Sabtu (26/9/2020) waktu setempat. (ANTARA/REUTERS/POOL/Laurence Griffith)

jpnn.com, INGGRIS - Everton meraih angka sempurna dari tiga pertandingan Liga Inggris musim 2020/2021.

Everton kini mengantongi nilai 9 dan berada di puncak klasemen sementara.

BACA JUGA: Klasemen Liga Spanyol: Granada Teratas, Madrid Beranjak Naik

Everton diketahui memenangi laga pekan ketiga melawan Crystal Palace di Selhurst Park, Sabtu (26/9) waktu setempat.

Kemenangan 2-1 mengantarkan Everton menyamai torehan yang diraih pada 1993/1994 silam.

BACA JUGA: Dua Kebahagiaan Rossi! Salah Satunya Prestasi Pertama Tahun Ini

Tim besutan Carlo Ancelotti itu sementara menduduki puncak klasemen dengan koleksi sembilan poin, sembari menunggu tim-tim lain seperti Leicester City (6), Arsenal (6) dan Liverpool (6) memainkan laga pekan ketiga.

Sementara itu dalam laga lain yang berlangsung lebih awal, Manchester United susah payah memetik kemenangan perdana di Liga Inggris musim ini melawan Brighton & Hove Albion di Stadion Amex.

BACA JUGA: Nama-nama Ini Tak Masuk Tim Brasil di kualifikasi Piala Dunia 2022

Laga itu sarat kontroversi.

Wasit sudah sempat meniup peluit tanda laga usai, tetapi kemudian meninjau tayangan ulang VAR.

Wasit kemudian memberi hadiah penalti untuk MU yang sukses dieksekusi Bruno Fernandes demi memastikan kemenangan 3-2 atas Brighton.

Di The Hawthorns kontroversi juga diembuskan manajer West Bromwich Albion Slaven Bilic yang kecewa timnya ditahan imbang Chelsea 3-3.

Sempat unggul tiga gol, West Brom kehilangan dua poin pada injury time karena gol Tammy Abraham yang dinilai Bilic didahului pelanggaran handball oleh Kai Havertz.

Sedangkan di Turf Moor, Southampton menundukkan Burnley 1-0 berkat gol tunggal Danny Ings saat laga baru berjalan lima menit dan skor itu bertahan hingga bubaran.

Rangkaian pekan keempat Liga Inggris dijadwalkan memainkan empat pertandingan pada Minggu malam hingga Senin (29/9) dini hari WIB.

Leicester bakal bertandang ke markas Manchester City pada Minggu malam dan jika menang tim besutan Brendan Rodgers berpeluang kembali merebut posisi puncak.

Sebelumnya, Sheffield United memburu kemenangan perdananya ketika menjamu Leeds United di Bramall Lane.

Tottenham Hotspur membidik kelanjutan tren positif ketika kandangnya kedatangan Newcastle United.

Sedangkan West Ham United dan Wolverhampton bakal bertemu di Stadion London pada Senin (28/9) dini hari WIB.(Antara/jpnn)

 

Jadwal Liga Inggris Pekan Ketiga (WIB)

Sabtu (26/9) hingga Minggu (27/9):

Brighton & Hove Albion 2-3 Manchester United.
(Neal Maupay p-40', Solomon March 90+5'; Lewis Dunk bd-43', Marcus Rashford 55', Bruno Fernandes p-90+10')

Crystal Palace 1-2 Everton
(Cheikhou Kouyate 26'; Dominic Calvert-Lewin 10', Richarlison p-40')

West Bromwich Albion 3-3 Chelsea
(Callum Robinson 4', 25', Kyle Bartley 27'; Mason Mount 55', Callum Hudson-Odoi 70', Tammy Abraham 90+3')

Burnley 0-1 Southampton
(Danny Ings 5')

 

Minggu (27/9)- Senin (28/9):

18.00 Sheffield United vs Leeds United
20.00 Tottenham Hotspur vs Newcastle United
22.30 Manchester City vs Leicester City
01.00 West Ham United vs Wolverhampton

Selasa (29/9) dini hari
00.00 Fulham vs Aston Villa
02.15 Liverpool vs Arsenal

 

Klasemen Sementara Liga Inggris


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler