Klasemen MotoGP 2023: Francesco Bagnaia Cetak Sejarah, Marc Marquez Tertinggal

Senin, 27 Maret 2023 – 07:40 WIB
Francesco Bagnaia juara MotoGP Portugal 2023. Foto: diambil dari motogp

jpnn.com, PORTIMAO - Berikut klasemen MotoGP 2023 seusai balapan seri Portugal, Minggu (26/3/2023) malam WIB.

MotoGP Portugal 2023 berlangsung di Sirkuit Internasional Algarve, Portimao sekaligus menandai era baru ajang balap motor paling bergengsi di dunia ini.

BACA JUGA: Detik-Detik Marquez Membuat Blunder Besar di MotoGP Portugal

Pada musim ini, MotoGP mulai memperkenalkan aturan baru, yakni Sprint Race, yang berlangsung satu hari sebelum Race Day (balapan utama) atau setelah kualifikasi pertama dan kedua selesai digelar.

Para pembalap bisa memanfaatkan Sprint Race untuk mengumpulkan poin sebelum Race Day berlangsung.

BACA JUGA: Marquez Lebih Heboh dari Pecco, Cek Klasemen MotoGP 2023

Sprint Race hanya menggelar setengah dari jumlah lap atau putaran pada Race Day.

Poin yang dibagikan dalam Sprint Race cukup menggiurkan. Pemenang akan mendapat 12 poin, sedangkan posisi kedua dan ketiga meraih sembilan serta tujuh poin.

BACA JUGA: Hasil MotoGP Portugal: Pecco Perkasa Setelah 2 Rival Tumbang

Adapun posisi keempat sampai kesembilan berturut-turut diganjar enam poin hingga satu angka.

Sejarah Baru

Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) memulai era baru MotoGP dengan positif. Pembalap asal Italia sukses merebut 12 poin saat Sprint Race, Sabtu (25/3/2023) lalu.

Sang juara bertahan juga sanggup memenangi Race Day pada Minggu (26/3/2023), sehingga untuk sementara memuncaki klasemen MotoGP 2023 dengan 37 poin.

Di belakang Bagnaia terdapat rider Aprilia Racing, Maverick Vinales yang meraup 20 poin (5 poin Sprint Race).

Adapun posisi ketiga ditempati Marco Bezzechi, yang finis ketiga pada Race Day MotoGP Portugal 2023. Rider Mooney VR46 itu murni mendapat poin dari balapan utama dengan 16 poin.

Sementara itu, pembalap Repsol Honda Marc Marquez tercecer di peringkat ke-11 klasemen sementara MotoGP 2023.

Pembalap asal Spanyol itu mendapat tiga poin saat Sprint Race, tetapi gagal finis saat Race Day karena mengalami kecelakaan.(motogp/jpnn)

  1. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) 37 poin
  2. Maverick Vinales (Aprilia Racing) 25
  3. Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team) 16
  4. Johann Zarco (Pramac Ducati) 15
  5. Jack Miller (Red Bull KTM) 15
  6. Alex Marquez (Gresini Racing) 12
  7. Aleix Espargaro (Aprilia Racing) 11
  8. Brad Binder (Red Bull KTM) 10
  9. Jorge Martin (Pramac Ducati) 9
  10. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) 8
  11. Marc Marquez (Repsol Honda) 7
  12. Alex Rins (LCR Honda) 6
  13. Joan Mir (Repsol Honda) 5
  14. Takaaki Nakagami (LCR Honda) 4
  15. Augusto Fernandez (GASGAS Factory Racing Tech3) 3
  16. Miguel Oliveira (RNF MotoGP Team) 3
  17. Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha) 2
  18. Raul Fernandez (RNF MotoGP Team) 0
  19. Luca Marini (Mooney VR46 Racing Team) 0
  20. Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing) 0
  21. Enea Bastianini (Ducati Lenovo) 0

Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler