Klopp Jawab Begini Soal Tudingan Lampard Pemain Liverpool Arogan

Sabtu, 25 Juli 2020 – 18:01 WIB
Manajer Chelsea Frank Lampard bersalaman dengan manajer Liverpool Juergen Klopp di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris, Rabu (22/7/2020). (ANTARA/REUTERS/POOL/Phil Noble)

jpnn.com, INGGRIS - Manajer Liverpool Juergen Klopp menjawab tudingan manajer Chelsea Frank Lampard, yang sebelumnya menyebut beberapa pemain Liverpool arogan, pascakemenangan 5-3 atas tim London itu di Anfield, Rabu (22/7) kemarin.

Menurut Klopp, Lampard hanya berada dalam mode kompetitif.

BACA JUGA: Membedah Sepak Terjang Jurgen Klopp Bawa Liverpool Juara Liga Inggris

Ia menghargai sikap Lampard, selama itu dikemukakan di tengah pertandingan.

Namun, menyayangkan komentar itu dilanjutkan dalam wawancara pascalaga.

BACA JUGA: Pemain Liverpool Arogan atau Lampard Yang Sensitif Karena Chelsea Kalah?

"Kami tidak arogan, Frank hanya berada dalam mode kompetitif, saya menghormati itu. Saya rasa dalam situasi itu apa pun yang dikatakan adalah emosi wajar, lagipula ia datang berusaha memastikan kualifikasi Liga Champions dan sekali
lagi saya menghormati itu," ujar Klopp dilansir Reuters, Jumat.

Meski memahami kondisi Lampard, Klopp mengingatkan bahwa tudingan Lampard sangat tidak baik, ketika itu disampaikan saat pertandingan usai.

BACA JUGA: Hujan Gol Warnai Pesta Liverpool di Anfield, Kasihan Chelsea

"Saya rasa ia harus memahami, bahwa berbicara demikian setelah pertandingan, ketika peluit akhir sudah berbunyi, itu tidak bagus. Ia pelatih muda dan perlu belajar," katanya melengkapi.

Lampard belakangan mengaku menyesali bahasa kasar yang dipakainya di tengah pertandingan.

Meski demikian, ia membela sikapnya sebab terganggu dengan tindak tanduk sejumlah staf Liverpool di bangku cadangan.

Klopp menilai Lampard sedikit luput mengendalikan emosinya di wawancara pascalaga dan ia sedikit menyayangkan sikap itu.

"Peluit akhir sudah berbunyi dan sebagai olahragawan anda harus menutup lembaran itu. Ia tidak melakukannya dan sejujurnya saya kurang menyukai hal itu," ujarnya.

"Lagipula saya bicara sekarang hanya dan hanya karena ia membahas sikapnya itu sesudah pertandingan," pungkas Klopp mengakhiri.(Antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler