KMP Gelar Pertemuan Tertutup di Rumah Akbar

Hatta Rajasa Absen

Rabu, 10 September 2014 – 22:45 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Koalisi Merah Putih (KMP) menggelar pertemuan di rumah Ketua Dewan Pertimbangan Golkar, Akbar Tandjung, Jakarta Selatan, Rabu (10/9) malam. Pertemuan antara elite partai pendukung pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa tersebut dimaksudkan untuk membahas isu-isu terkini bangsa.

"Ini sebuah pertemuan berkala antara pimpinan koalisi merah-putih. Membahas perkembangan soal ekonomi dan lain-lain. Mudah-mudahan menjadi bentuk kerjasama di hari-hari mendatang," kata Prabowo Subianto kepada wartawan di lokasi, Rabu (10/9).

BACA JUGA: Penghentian Tender Mobil Menteri tak Rugikan Negara

Berdasarkan pantauan JPNN di lokasi, perwakilan dari enam partai anggota koalisi hadir semua. Di antaranya, Ketua Majelis Pertimbangan Partai Amanat Nasional Amien Rais, Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie, Ketua Fraksi PKS Hidayat Nur Wahid, Sekjen PPP Rommahurmuziy, Waketum Gerindra Fadli Zon dan lainnya.

Namun anehnya, tidak terlihat Ketua Umum PAN yang juga calon wakil Prabowo saat Pemilu Presiden 2014, Hatta Rajasa. Kabarnya, Hatta tengah berada di London, Inggris untuk menjenguk putranya, Rasyid Rajasa.

BACA JUGA: Pendiri dan Deklarator Bertekad Pulihkan Citra Demokrat

Pertemuan sendiri berlangsung tertutup untuk media. Sampai sekitar pukul 22.00 WIB, pertemuan masih terus berlangsnung. (dil/jpnn)

BACA JUGA: Mantan Rektor UI Disebut Jadi Inisiator Proyek IT Perpustakaan

BACA ARTIKEL LAINNYA... PDIP Beri Sinyal Pilih Achsanul jadi Anggota BPK


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler