Koalisi Dengan Gerindra, Ketua DPD I Golkar Banten: Terserah ARB

Kamis, 01 Mei 2014 – 13:07 WIB

jpnn.com - JAKARTA-  Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie alias Ical telah melakukan pertemuan dengan jajaran DPD I Golkar. Salah satu hal yang dibicarakan adalah langkah partai berkomunikasi dengan partai-partai lain.

"Komunikasi dengan seluruh partai," kata Ketua DPD I Golkar Banten Ratu Tatu Chasanah, usai menjenguk Tubagus Chaeri Wardana atau Wawan di Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Kamis (1/5).

BACA JUGA: Jenguk Wawan, Airin & Ratu Tatu Tak Banyak Komentar

Ratu Tatu menyatakan, pertemuan itu dilakukan karena pada saat rapat pimpinan (rapim), Ical berjanji menyampaikan segala perkembangan yang dilakukannya. "Progresnya akan dikomunikasikan dengan DPD," ujarnya.

Begitu disinggung soal kemungkinan koalisi dengan Gerindra, Ratu Tatu mengaku menyerahkan hal itu kepada Ical. "Kalau itu kita sepakat di rapim‎ menyerahkan kepada ARB. Jadi keputusan ada di beliau," ucapnya.

BACA JUGA: Kesal dengan Mega, Para Buruh Ogah Pilih Jokowi jadi Presiden

Ratu Tatu mengaku, tidak mengetahui apakah arah koalisi dengan Gerindra makin kuat menyusul pertemuan Ical dengan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto. "Belum tahu. Kan waktu kita pertemuan, sebelum pertemuan dengan Gerindra," tandasnya. (gil/jpnn)

BACA JUGA: Hari Buruh, Jadi Momentum Pemerintah Evaluasi Kebijakan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bamsoet Minta Boediono & Sri Mulyani Lebih Terbuka Saat Bersaksi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler