jpnn.com, SURABAYA - PKB dan PDI Perjuangan melakukan rapat maraton mempersiapkan tim pemenangan Saifullah Yusuf-Abdullah Azwar Anas di Pilgub Jatim.
Bertepat di Kantor DPD PDI Perjuangan Jatim, Rabu (8/11), pimpinan kedua partai mengadakan rapat tertutup.
BACA JUGA: PDIP Berpotensi Keok di Pilgub Jatim sekaligus Malu di Jabar
Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPW PKB Jatim Thoriqul Haq mengatakan, pertemuan kali ini merupakan rapat pemenangan calon pasangan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) dan Abdulah Azwar Anas. Diputuskan bahwa ketua nantinya dari PKB dan sekretaris dari PDI Perjuangan.
"Kami telah sepakat bahwa posisi ketua tim diberikan ke PKB. Sedangkan Sekretarisnya merupakan kader PDI Perjuangan. Nama Bu Untari diusulkan. Sedangkan ketua, masih kami lakukan seleksi," ujar Thoriq.
BACA JUGA: Cuma La Nyalla yang Mampu Imbangi Gus Ipul dan Khofifah
Disebutkan, hingga sekarang penjaringan yang dilakukan oleh partai pimpinan Muhaimin Iskandar ini telah mencuatkan empat nama.
Di antaranya, Thoriq sendiri, lalu Bupati Bondowoso Amin Said Husni, Ketua Fatayat NU Jatim Hikmah Bafaqih dan Wakil Ketua Komisi A DPRD Jatim Miftahul Ulum. "Ada kriteria sendiri yang harus dipenuhi oleh ketua tim sukses ini," jelasnya.
BACA JUGA: Dipinang Gerindra untuk Pilgub Jatim, Achsanul Bilang Begini
Syarat yang diberikan oleh keduanya adalah sosok ketua tim sukses harus dapat berkomunikasi dengan elite di kedua partai yang mengusung Gus Ipul dan Annas.
Kemudian ketua ini nanti harus melakukan tahapan persiapan, eksekusi langkah pemenangan, hingga proses mengawal pasca pemilihan mendatang. "Bisa on call. Artinya siap kapan pun dihubungi sewaktu-waktu 24 jam," tuturnya.
Di tempat yang sama, Sekretaris DPD PDI Perjuangan Sri Untari berharap, tim pemenangan dari dua partai ini bukanlah akhir.
Dirinya masih berharap ada partai lain untuk merapat ke koalisi yang disebutnya Koalisi Merah Putih.
"Kami masih terbuka terhadap partai lain yang memiliki kesepahaman dalam menyusun langkah-langkah ke depan," kata Untari.
Kendati demikian, wanita kelahiran Blitar ini menegaskan bahwa sekarang mesin partai sudah berjalan dalam memenangkan Pilgub Jatim.
Bahkan dia mengatakan kalau saat ini pergerakan kedua partai telah berjalan masif dan tertib. Terus melangkah sambil melakukan kelengkapan persyaratan untuk mendaftar di KPU awal tahun mendatang. (bae/no)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Khofifah Ungkap Alasan Maju Lagi di Pilgub Jatim
Redaktur & Reporter : Soetomo