jpnn.com - Final Hylo Open 2022 antara Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) vs Chou Tien Chen (Taiwan) diwarnai kontroversi keputusan umpire di penghujung gim ketiga.
Pertarungan Ginting vs Chou berlangsung cukup sengit. Laga, bahkan berlangsung hingga tiga gim.
BACA JUGA: Ginting Persembahkan Gelar Hylo Open 2022 untuk Orang Spesial
Ginting menang dengan skor 18-21, 21-11, 24-22 di Saarlandhalle, Jerman, Minggu (6/11/2022) malam WIB.
Keputusan kontroversi umpire terjadi saat kedudukan 22-22. Pada awalnya, Chou Tien Chen mengembalikan pukulan Ginting menggunakan back hand-nya.
BACA JUGA: Hasil Final Hylo Open 2022: Ginting dan Rehan/Lisa Juara, Indonesia Perkasa
Namun, wasit menilai bola pukulan Ginting sudah jatuh di lapangan sebelum dikembalikan Chou Tien Chen.
Keputusan tersebut sontak membuat Chou Tien Chen berang. Dia lantas melakukan protes karena menganggap shuttlecock belum menyentuh lapangan.
BACA JUGA: Hasil Final Hylo Open 2022: Indonesia Bawa Pulang 2 Gelar, 3 Negara Saling Berbagi
Akan tetapi, wasit tetap pada pendiriannya dan memberikan poin untuk Ginting.
Seusai laga, Ginting turut mengomentari keputusan kontroversi tersebut. Pemain asal Cimahi itu memahami kemarahan Chou Tien Chen.
Beruntung, hal tersebut tidak mengganggu fokus Ginting hingga menutup gim ketiga dengan kemenangan 24-22.
"Keputusan umpire tidak membuat saya terganggu. Namun, momen tersebut memang kurang menguntungkan Chou karena terjadi di poin kritis," ucap Ginting dalam keterangan resmi.
"Saya pun pernah mengalami nasib serupa di final Hong Kong Open 2019," tambah pemain kelahiran Cimahi tersebut.(mcr15/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib