Komentar Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan Setelah Tumbang dari Wakil Korea

Kamis, 09 Juni 2022 – 22:30 WIB
Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan saat bertanding pada babak kualifikasi Daihatsu Indonesia Master 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (7/6). Foto : Ricardo

jpnn.com, JAKARTA - Ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan terhenti langkahnya di 16 besar Indonesia Masters 2022 seusai takluk dari wakil Korea Selatan, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae.

Berlaga di Istora Gelora Bung Karno, Kamis (9/6/2022), pasangan berjuluk The Daddies itu kalah dengan skor 19-21, 21-18, 19-21.

BACA JUGA: Indonesia Masters 2022: 6 Wakil Merah Putih Lolos ke Perempat Final

Pada laga ini, Ahsan/Hendra mengaku kurang fokus dan gagal mendulang poin pada masa-masa krusial.

Tidak heran, runner up All England 2022 itu kehilangan kesempatan untuk unggul dan memenangi pertandingan hari ini.

BACA JUGA: Duel Gregoria vs Pusarla V Sindhu Berakhir Dramatis

“Lawan hari ini lebih baik dari kami, sedangkan kami banyak melakukan kesalahan di poin krusial,” ungkap Ahsan.

“Ya, kami membuat kesalahan dan seharusnya itu tidak terjadi,” timpal Hendra.

BACA JUGA: Indonesia Masters 2022: Tanpa Ampun, Ginting Bantai Wakil Thailand

Mohammad Ahsan sempat mendapat perawatan karena terjatuh di tengah lapangan saat melawan ganda ranking 54 dunia itu.

Namun, Ahsan mengaku tidak ada cedera serius melainkan hanya luka memar.

“Tadi saya terjatuh terbentur agak kencang dan mengalami sedikit memar pada bagian lutut. Mungkin di kompres es batu setelah itu jauh lebih baik.”

“Saya sendiri tidak terlalu memikirkan hal itu dan memilih fokus memberikan yang terbaik,” tambah Ahsan.

Kemenangan ini mengantar Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae melangkah ke 16 besar Indonesia Masters 2022 untuk melawan wakil China, He Ji Ting/Zhou Hao Dong.

Ganda ranking 141 dunia itu di laga sebelumnya mengalahkan pemain Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen dengan skor 22-20, 21-13.(mcr16/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Indonesia Masters 2002: Pemain Denmark Curhat Soal Hakim Garis Mengantuk


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler