Kominfo Ajak Anak Muda Papua dan Yogyakarta Berkolaborasi Lewat Cara Ini

Minggu, 30 Oktober 2022 – 21:40 WIB
Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) menggelar Workshop Video Kreatif Bengkel Digital Teras Negeriku, bertema Kolaborasi Anak Negeri: Papua X Yogyakarta, di Provinsi DI Yogyakarta. Foto dok Kominfo

jpnn.com, YOGYAKARTA - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) kembali menggelar Workshop Video Kreatif Bengkel Digital Teras Negeriku, bertema Kolaborasi Anak Negeri: Papua X Yogyakarta, di Provinsi DI Yogyakarta.

Kali ini, workshop yang digelar untuk mengoptimalkan potensi generasi muda Papua itu menggandeng anak-anak muda Papua, yang tengah menuntut ilmu di kota pelajar tersebut.

BACA JUGA: Peringati Sumpah Pemuda, KFC Coffee Damaikan Gen Z dan Boomers Lewat Cara Ini

Koordinator Informasi dan Komunikasi Pertahanan dan Keamanan, Ditjen Informasi dan Komunikasi Publik (IKP), Kementerian Kominfo, Dikdik Sadaka, mengatakan pihaknya saat ini terus fokus membangun dan meningkatkan intelektual dan skill pemuda pemudi Papua.

“Melalui kegiatan ini kami berharap agar generasi Papua termotivasi untuk memberikan kemajuan bagi dirinya maupun bagi daerahnya,” ujar Dikdik.

BACA JUGA: Rayakan Milad Ganjar Pranowo, Kowarteg Indonesia Lakukan Kegiatan Mulia Ini

Dikdik menjelaskan, salah satu tujuan kegiatan ini untuk memberikan bekal kepada anak muda Papua terkait kehidupan masa kini yang sudah memasuki era digital.

Program Bengkel Digital Teras Negeriku merupakan satu rangkaian program pembekalan tentang pentingnya personal branding, khususnya melalui konten positif di media sosial yang ditargetkan untuk anak muda Papua di seluruh Indonesia.

BACA JUGA: Gandeng Swallow, BonCabe Ajak Anak Muda Tampil Percaya Diri

“Menjelang akhir tahun, program ini ditujukan kepada mahasiswa Papua yang ada di Pulau Jawa. Anak muda Papua harus maju,” seru Dikdik.

Diharapkannya, ketika generasi muda Papua yang tengah menimba ilmu di daerah lain ini kembali ke daerah asalnya, dapat menjadi inspirator dan motivator untuk kemajuan masyarakat Papua.

Acara yang diinisiasi oleh Kementerian Kominfo ini mengusung format workshop produksi konten video pendek di media sosial.

Workshop ini menghadirkan narasumber berpengalaman dalam kreatifitas membuat konten pada platform Tiktok maupun IG Reels.(chi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler