Komisi X Apresiasi Piala Presiden

Senin, 31 Agustus 2015 – 03:33 WIB
Ilustrasi.

jpnn.com - GIANYAR - Komisi X DPR RI  memberikan apresiasi terhadap promotor yang berhasil menjalankan turnamen Piala Presiden. Karena itu, rombongan Komisi X datang langsung ke Gianyar berbarengan dengan rombongan Presiden Joko Widodo.

Ketua Komisi X, Teuku Riefky Harsya mengaku senang melihat animo penonton yang datang ke Stadion.

BACA JUGA: Resmi! Muenchen Lepas Bek Sangar ke Sang Rival

"Kami mengapresiasi langkah Mahaka Sport yang sudah berupaya menebarkan energi positif dalam menggairahkan kembali persepakbolaan Indonesia," katanya di sela-sela pembukaan, Minggu (30/8).

Komisi X DPR-RI yang membidangi Pendidikan, Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata diwakili oleh 12 anggota.
Mereka adalah Teuku Riefky Harsya, Wakil Ketua, Ridwan Hisyam, Asdi Narang, Junico Siahaan, Zulfadli, Sutan Adil H, Dedi Wahidi,  Luky hakim,  Nurhasan Zaidi, Anas Taher, Kresna Dewanata, Dadang Rusdiana.

BACA JUGA: Hajar Persekap 2-0, PSMS Jumpa Persepam di Semifinal

Menurut Rifky, walaupun kompetisi ini tidak masuk dalam agenda FIFA dan hanya berskala lokal, ada dampak positif  penyelengaraan turnamen. Sementara, roda kegiatan kompetisi sepak bola nasional kembali bergairah.

Selain Piala Presiden, sebelumnya juga bergulir Piala Kemerdekaan dan pada Oktober nanti akan disambung dengan ISL serta kompetisi Divisi Utama.

BACA JUGA: Setelah 198 Laga Bela MU, Bek Ini Akhirnya Gabung di Medioker

"Harapan kami sebagai wakil rakyat, event ini dapat menjadi momen awal rekonsiliasi sepak bola nasional," tandasnya. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Nyonya Tua Lepas Gelandang Berbakat ke Raja Bundesliga


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler