Komunitas Tapanuli Dukung SAH

Minggu, 15 November 2015 – 00:18 WIB
Ilustrasi

jpnn.com - KARIMUN - Komunitas Tapanuli yang ada di kabupaten Karimun, secara resmi mendukung calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri, Soerya dan Ansar Ahmad (SAH) untuk memimpin Provinsi Kepri lima tahun mendatang.

Hal ini diungkapkan ketua pemenangan SAH Tapanuli Karimun P Sitompul, setelah kunjungan calon Wakil Gubernur Kepri Ansar di komunitas Tapanuli beberapa waktu lalu.

BACA JUGA: Logistik Pilkada: 20 November di Kabupaten/Kota, Awal Desember ke Kecamatan

''Pemimpin adalah orang yang dapat merangkul seluruh elemen, baik ras, golongan, agama ditengah-tengah penduduk indonesia khususnya Kepri yang heterogen, pemimpin harus mengerti pluralisme dalam kepemimpinannya, ciri-ciri pemimpin itu ada di pasangan Soerya-Ansar,'' katanya di Posko Pemenangan, seperti dikutip dari batampos.co.id (grup JPNN.com), Jumat (13/11). 

Tokoh masyarakat Batak yang akrab disapa Munir ini, berharap kepada warga Karimun khusus dan umumnya warga Kepri yang berasal dari Tapanuli agar mengajak seluruh keluarga, teman dan siapapun untuk memilih pasangan nomor urut dua pada 9 Desember 2015 mendatang di TPS masing-masing. 

BACA JUGA: Muhammad: Orang Tak Bisa Dihukum karena Pasangannya Meninggal

"Jangan kita memilih pemimpin seperti membeli kucing dalam karung, rekam jejak itu perlu, pemimpin amanah, cerdas dan bermasyarakat adalah ciri pemimpin yang sangat dibutuhkan di era saat ini, pertumbuhan ekonomi dan daya saing dengan negara lain sangat mustahak agar Kepri dapat lebih maju lagi," ujarnya.

Sementara calon Wakil Gubernur Kepri Ansar Ahmad, mengucapkan terimakasih atas kepercayaan masyarakat Tapanuli yang merantau di Kepri.  Dan dirinya bersama Soerya Respationo telah berkomitmen untuk tetap menjaga pluralisme di Kepri. 

BACA JUGA: Yang Perlu Diperhatikan, Daerah Itu Rawan atau Tidak

"Bhineka Tunggal Ika merupakan dasar Pluralisme yang harus dijaga untuk mempertahankan keragaman masyarakat Kepri, SAH (Soerya Ansar-red) juga berjanji akan mempedulikan masyarakat kecil, termaksud kesehatan, pendidikan dan Ekonomi terstruktur dan berkelanjutan untuk meningkatkan perekonomian sekala panjang," jelasnya.

 Sedangkan Romesko Purba tokoh pemuda Batak Karimun, mengungkapkan hal yang sama bahwa kedua tokoh tersebut sudah layak memimpin Kepri nantinya. Sebab, mereka sudah teruji dalam memimpin daerahnya. Seperti Soerya Respationo yang memimpin Wakil Gubernur Kepri, telah berhasil mengentaskan kemiskinan dalam belum rehab rumah atau RTLH.

Sedangkan, Answar Ahad yang menjabat dua kali menjadi Bupati Bintan telah berhasil mensejahterakan masyarakat Bintan melalui meningkatkan SDM para remaja Bintan yang akhirnya dapat bekerja di hotel berbintang.

 "Pemimpin itu bukan dilayani tetapi harus melayani masyarakatnya, pemimpin tidak butuh pujian tetapi harus memberikan bukti nyata serta sikap dan perbuatan yang dirasakan masyarakat secara ril,'' singkatnya. (tri)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kok Pilkada Sepi? Begini Penjelasan KPU


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler