Kondisi Duo Asing Persib Jelang Lawan Bali United

Selasa, 14 September 2021 – 20:09 WIB
Nick Kuipers saat menjalani sesi latihan. Foto: Persib

jpnn.com, JAKARTA - Persib Bandung harus menerima kenyataan pahit saat meraih kemenangan 2-1 atas Persita Tangeran dalam laga Liga 1 2021/2022 pekan kedua, Sabtu (11/9) malam lalu.

Dua pemain asing Maung Bandung, Nick Kuipers dan Mohammed Rashid, sempat mengalami cedera dalam pertandingan yang berjalan dengan tensi tinggi itu.

BACA JUGA: Persib Menang Melawan Persita, Robert Alberts Akui Sudah Sesuai Hasil Latihan

Kondisi kedua pemain itu juga dikonfirmasi oleh Dokter Tim Persib Rafi Ghani. Menurutnya, cedera Kuipers yang lebih parah dibandingkan dengan Rashid.

Rashid hanya mengalami memar di bagian bawah matanya.

BACA JUGA: Warga Surabaya Ini Kaget di Depan Rumahnya Banyak Polisi, Tak Bisa Kabur

"Rashid alhamdulillah hanya ada hematoma (berdarah di bawah kulit, red) itu pada bagian bawah mata kirinya. Sekarang sudah berkurang setelah di kompres dan diberi obat," kata Rafi Ghani kepada awak media.

Rashid memang masih bisa melanjutkan pertandingan, dia bahkan bisa mencetak dua gol. Namun, jelang penghujung laga, Rashid ditarik keluar oleh pelatih karena mengaku merasakan pusing.

Di sisi lain, Rafi Ghani menyebut cedera Kuipers terletak di pangkal pahanya. Dia memang masih belum bisa dipastikan dapat bermain atau tidak saat menghadapi laga di pekan ketiga Liga 1 2021/2022 melawan Bali United.

"Sedangkan Nick, dia ada spasme di adductor femoris dextra sedang di terapi dengan obat dan fisioterapi. Sedang di fisioterapi sekarang," terangnya.

Karena itu, Rafi Ghani berharap cedera yang dialami oleh Kuipers bukanlah cedera yang serius. Dengan sisa beberapa hari latihan, dokter tim ingin melihat kondisi pemain asal Belanda itu semakin membaik. (dkk/jpnn)


Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler