jpnn.com, JAKARTA - Aktris Luna Maya menepis kabar mengeluarkan uang ratusan juta untuk menjalani pembekuan sel telur atau egg freezing.
Mantan kekasih Ariel NOAH ini mengatakan bahwa biaya untuk program tersebut masih terjangkau.
BACA JUGA: Luna Maya: Sudah Lama Ingin Bekukan Sel Telur, Tetapi
"Enggak (sampai ratusan juta), masih terjangkau kok," kata Luna Maya, dikutip dari kanal NitNot di YouTube, Kamis (20/1).
Bintang film The Doll ini memutuskan untuk menjalani pembekuan sel telur atau egg freezing agar bisa memiliki momongan kelak.
BACA JUGA: Luna Maya Blak-blakan Lagi Dekat dengan Pria, Sudah Move On dari Reino Barack?
Dia mengaku sadar bahwa dirinya saat ini sudah tidak muda lagi dan belum menikah.
"Itu seperti payung sebelum hujan saja, sebagai persiapan," tutur Luna Maya.
BACA JUGA: Ayu Ting Ting Terkejut Ivan Gunawan Lakukan ini kepada Bilqis, Astaga!
Dia juga mengungkap alasan kesehatan menjadi pertimbangannya menjalani pembekuan sel telur.
Sebelumnya, kata Luna, dia juga sudah melakukan riset untuk mengetahui tempat yang bagus untuk membekukan sel telurnya.
"Aku sempat pengin ke Singapura ternyata enggak bisa. Lima tahun yang lalu sih," bebernya. (jlo/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh