Konsolidasi Awal Tahun, Relawan GIM Menjemput Kemenangan Prabowo-Gibran

Jumat, 05 Januari 2024 – 04:00 WIB
Sukarelawan Garuda Indonesia Maju (GIM) pendukung Prabowo-Gibran mengadakan konsolidasi di awal tahun. Foto: Dok. GIM

jpnn.com, JAKARTA - Relawan Garuda Indonesia Maju (GIM) pendukung Capres dan Cawapres Prabowo-Gibran mengadakan konsolidasi awal tahun di Omah Garuda, Menteng, Jakpus.

Sekjen Relawan GIM Dhika Yudistira mengatakan agenda ini bertujuan untuk merapatkan barisan mengingat sudah H-40 pencoblosan atau tepatnya tanggal 14 Februari 2024.

BACA JUGA: Kasus Penembakan Sukarelawan Prabowo-Gibran di Sampang, Polda Jatim Buru Tersangka Lain

"Turut hadir perwakilan dari pemuda, mahasiswa, Aktivis Cipayung, komunitas, influencer, dan lain-lain. Di sini kami membedah strategi dan program untuk menangkan Prabowo-Gibran. Selain itu, kami juga akan melakukan konsolidasi secara online dengan GIM daerah untuk persiapan minggu depan banyak program yang akan berjalan di daerah-daerah, salah satunya ada peresmian Omah GIM di Jawa Tengah dan daerah lainnya," katanya.

Dia mengatakan di saat para paslon serta tim lain coba menyerang pasangan nomor urut 2, pihaknya sibuk menyiapkan program-program kreatif untuk memenangkan Prabowo-Gibran.

BACA JUGA: Menang Total di Debat Cawapres, Gibran Kuasai Media Sosial

"Karena anak muda sudah bosan bahkan cenderung benci narasi menyerang. Sehingga kami sangat optimistis Prabowo dan Gibran akan memenangkan Pemilu 2024. Kami diamanahkan untuk tidak menyerang bahkan dilarang membangun narasi yang buruk ke paslon lain, sehingga anak muda cenderung tertarik dengan program nyata dan kreatif," ujar dia.

Ketua Harian Garuda Indonesia Maju Gatra menambahkan GIM akan turun langsung ke kantong-kantong masyarakat, antara lain program pelatihan UMKM, ekosistem desa terintegrasi, pengobatan gratis, NGOPI (ngobrolin Prabowo & Gibran), senam gemoy dan banyak program lainnya.

"Kami mengusung kampanye Ceria (Cerdas Indonesia) yang fokus mengawal program asta Cita klaster anak muda, sehingga kami optimistis Pak Prabowo dan Mas Gibran akan menang satu putaran," katanya. (jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler